Premier League
Hormati Erik ten Hag, Unai Emery Tidak Mau Remehkan Manchester United
BolaSkor.com - Pelatih Aston Villa, Unai Emery, mengungkapkan rasa hormatnya terhadap bos Manchester United, Erik Ten Hag. Menurut Emery, Ten Hag merupakan pelatih yang berpengalaman meskipun timnya saat ini dalam tren buruk.
Aston Villa akan menjamu Manchester United dalam pekan keenam Premier League di Villa Park, Minggu (6/10) pukul 20.00 WIB.
"Saya sangat menghormatinya. Kami memenangkan pertandingan pertama ketika saya datang ke sini, dan itu luar biasa. Tetapi setelah itu, kami kalah dalam empat pertandingan melawan mereka, baik di kandang maupun tandang," kata Unai Emery di laman resmi Aston Villa.
Baca Juga:
Liga Champions: Aston Villa Akhiri Catatan 41 Laga Tak Terkalahkan Bayern Munchen
Kesalahan Besar Arsenal Menurut Thierry Henry: Memecat Unai Emery
Sir Jim Ratcliffe Ungkap Alasan Manchester United Belum Juga Memecat Erik Ten Hag
Menurut mantan pelatih Arsenal itu, United di bawah asuhan Ten Hag masih merupakan tim yang memiliki mental juara. Karena itulah Emery mengatakan untuk menghadapi United para pemainnya mempersiapkan diri lebih keras ketimbang saat menghadapi Bayern Munchen di Liga Champions.
"Mereka adalah tim pemenang, memiliki pelatih dan pemain-pemain yang berpengalaman. Mereka masih menjadi pemenang," kata Emery.
“Mereka tidak selalu mendapatkan hasil yang baik di Premier League, tetapi dalam satu pertandingan mereka dapat memanfaatkan kapasitas mereka dan tampil luar biasa.”
United saat ini hanya berhasil mengumpulkan tujuh poin dari enam pertandingan, dengan hanya mencetak lima gol dan kebobolan delapan gol. Hasil ini menempatkan asuhan Ten Hag di posisi ke-13.
Sedangkan Aston Villa ada di peringkat kelima dengan meraih 13 poin dari enam laga.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.909
Berita Terkait
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh