Honda Indikasikan Motor Marc Marquez dan Jorge Lorenzo akan Berbeda
BolaSkor.com - Seperti apa Repsol Honda menangani Marc Marquez dan Jorge Lorenzo pada MotoGP 2019 sangat menarik untuk ditunggu.
Maklum keduanya merupakan pembalap dengan ambisi besar untuk menjadi juara dunia. Singkatnya, Lorenzo enggan melanjutkan predikat Dani Pedrosa sebagai pembalap yang selalu jadi bayang-bayang Marquez.
Baca Juga:
Jorge Lorenzo Optimistis Kalahkan Marc Marquez di MotoGP 2019
Francesco Bagnaia Ceritakan Baiknya Sosok Andrea Dovizioso
Menariknya manajemen Honda telah memberikan sinyal akan membebaskan Marquez dan Lorenzo bersaing untuk menjadi yang terbaik di MotoGP 2019.
Hal di atas diungkapkan langsung oleh Direktur Teknik Honda, Takeo Yokoyama. Menurutnya bisa saja Marquez dan Lorenzo mengendarai motor Honda RC213V dengan spesifikasi berbeda.
"Kami akan tetap mempertahankan filosofi Honda. Kami memiliki dua pembalap tim pabrikan dan jika keduanya menginginkan sesuatu yang berbeda, kami akan membuat dua motor berbeda," Yokoyama menuturkan.
Menariknya Yokoyama menjanjikan Honda bakal membuat sesuatu yang spesial untuk Lorenzo, eks pembalap Yamaha dan Ducati.
'Jika Jorge meminta, kami akan melakukan sesuatu yang spesial. Saya justru penasaran memahami apa yang diinginkan Jorge dari motor," Yokoyama melanjutkan.*
Baca Berita Selengkapnya soal MotoGP Lainnya di KabarOto.com
2.794
Berita Terkait
Bekuk Austria, Portugal Juara Piala Dunia U-17 2025
Liverpool Catat Rekor Terburuk dalam 71 Tahun, Arne Slot Tidak Cemaskan Masa Depannya
Klasemen Terbaru Liga Europa 2025-2026: Lyon Naik ke Puncak
Hasil Lengkap Matchday 5 Liga Europa: AS Roma Bungkam Midtjylland, Lille Menang Besar Tanpa Calvin Verdonk
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang