Hazard Dipuji Martinez Usai Belgia Bekap Skotlandia 4-0

Belgia menjalani laga pertama setelah Piala Dunia 2018 dengan raihan positif. Bersua Skotlandia di Hampden Park, Glasgow, Jumat (7/9) atau Sabtu dini hari WIB, Belgia menang dengan skor 4-0.
Hendry WibowoHendry Wibowo - Sabtu, 08 September 2018
Hazard Dipuji Martinez Usai Belgia Bekap Skotlandia 4-0
Eden Hazard (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Belgia menjalani laga pertama setelah Piala Dunia 2018 dengan raihan positif. Bersua Skotlandia di Hampden Park, Glasgow, Jumat (7/9) atau Sabtu dini hari WIB, Belgia menang dengan skor 4-0.

Satu sosok pemain Belgia menjadi sorotan pada pertandingan ini. Sosok tersebut adalah pemain yang membela Chelsea, Eden Hazard. Dia tidak hanya membukukan satu gol, ia juga kreator gol ketiga tim yang dicetak Michy Batshuayi. Batshuayi sendiri membukukan dua gol dan Romelu Lukaku menyumbangkan satu gol.

Pelatih Belgia, Roberto Martinez pun ditanya media apakah Hazard terlalu bekerja keras padahal tim hanya menjalani laga uji coba. Sang pelatih pun memberikan pujian setinggi langit untuk kapten tim tersebut. Dia berharap sikap Hazard yang tetap serius walau di laga uji coba bisa menjadi contoh bagi pemain lain.

"Saya tidak melihat itu sebagai aspek negatif. Hazard memang sedang berada pada momen yang bagus," kata Martinez.

"Ketika Anda seorang kapten, Anda harus menunjukkan standar dalam hak sikap di lapangan. Sangat bahaya bila Anda mengikuti pertandingan sepak bola tapi tidak memberikan kemampuan maksimal.

"Hazard memberikan apa yang Anda inginkan dari seorang kapten tim. Saya tidak berpikir ada yang salah dengan dirinya lantaran terus menemukan ruang kosong sepanjang pertandingan," Martinez mengungkapkan.

Jika kubu Belgia semringah, hal berbeda terlihat di tim Skotlandia. Kekalahan 0-4 di partai kandang merupakan catatan terburuk negara ini dalam kurun waktu 45 tahun trakhir. Anak asuh Alex McLeish harus membayar mahal kesalahan yang mereka perbuat sepanjang pertandingan.

"Kesalahan menghukum tim kami. Kami sebenarnya tampil baik pada babak pertama dan kami melakukan kesalahan, lalu mulai kebobolan. Ini sebuah pelajaran yang pahit, utamanya bagi para pemain muda. Namun mereka tidak boleh rendah diri saat melawan tim besar," McLeish mengungkapkan.*

SOROT
Eden Hazard terlibat dalam 26 gol pada 26 pertandingan terakhirnya bersama tim nasional Belgia pada semua ajang. Rinciannya ia membuat 13 gol dan 13 assists.

Belgia Skotlandia Eden hazard Breaking News Roberto martinez Romelu lukaku
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Berita Terkait

Spanyol
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Bek kanan Joao Cancelo resmi kembali berseragam Barcelona sebagai pemain pinjaman hingga akhir musim ini.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Chelsea akan menjamu Arsenal di Stamford Bridge pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Spanyol
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid ternyata tak sepenuhnya salah sang pelatih. Laporan media Spanyol menyebut ada kegagalan manajemen Los Blancos di balik keputusan ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Bagikan