Hati-hati Harapan Palsu dari Manchester United

Manchester United mulai rajin meraih kemenangan. Namun, berapa lama itu akan berlangsung?
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 11 November 2019
Hati-hati Harapan Palsu dari Manchester United
Manchester United (Twitter Manchester United)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Suporter Manchester United mulai bisa kembali tersenyum melihat hasil yang diraih tim kesayangannya. Namun, para suporter tak boleh terlena mengingat The Red Devils merupakan tim yang kerap memberikan harapan palsu.

Mulai dari awal musim, Manchester United sudah terpuruk. The Red Devils pernah hanya berjarak dua poin dari zona merah.

Namun, perlahan-lahan permainan David de Gea dan kawan-kawan mulai membaik. Selain itu, pada pemain anyar yakni Daniel James, Harry Maguire, dan Aaron Wan-Bissaka mulai memberikan dampak positif.

Baca juga:

Menilik Perbedaan Skuat Muda Chelsea dan Manchester United

Ole Gunnar Solskjaer Sebut Lawan Brighton Penampilan Terbaik Manchester United

Manchester United

Manchester United menemukan titik balik usai bisa menahan calon kuat juara, Liverpool, di Old Trafford. Hingga sejauh ini, Man United adalah satu-satunya kontestan Premier League yang bisa membendung The Reds.

Setelah laga itu, Manchester United mulai rajin meraih kemenangan. Hebatnya, kemenangan tersebut diraih di hadapan pendukung lawan. Partizan Belgrade, Norwich City, dan Chelsea adalah tiga klub yang merasakan keganasan Marcus Rashford dan kawan-kawan.

Sayangnya, rentetan kemenangan tersebut berhenti di tangan Bournemouth. Man United pulang dengan tangan hampa usai kalah 1-0.

Rupanya, kekalahan tersebut tidak membuat Manchester United patah semangat. The Red Devils kembali menuai dua kemenangan beruntun yang kali ini dihasilkan ketika bersua Partizan dan Brighton.

Daniel James menuturkan, grafik peningkatan yang diukir Man United tidak terlepas dari peran Ole Gunnar Solskjaer. James menegaskan, saat ini Manchester United sedang dalam proses berkembang.

"Pada awal musim, pelatih mengatakan yang paling penting adalah kami bermain sebagai sebuah tim. Hasilnya mulai terlihat setelah beberapa pekan lalu," tegas James seperti dikabarkan Goal.

"Ketika melawan Norwich, kami mulai menunjukkan transisi permainan yang baik. Selain itu, kami juga mulai menciptakan banyak peluang," sambungnya.

Meski sedang di atas angin, Manchester United masih jauh dari kata konsisten. Pandangan tersebut mengacu pada hasil yang diraih Man United pada era Solskjaer.

Manchester United

The Red Devils pernah gagal meraih kemenangan pada enam laga beruntun di musim ini. Padahal, pada dua pertandingan sebelumnya, Man United selalu menuai tiga poin.

Sementara itu, pada musim lalu, Manchester United juga menampilan hasil serupa. Setelah kemenangan sensaional melawan Paris Saint-Germain di babak gugur Liga Champions, Man United kembali terserang penyakit inkonsisten. Man United kemudian paceklik tiga poin dalam enam laga beruntun.

Catatan tersebut menjadi indikasi jika Solskjaer masih belum menemukan formula yang membuat Man United tampil konsisten. Manajer asal Norwegia tersebut kerap kesulitan ketika sejumlah pemain inti mengalami cedera.

Mantan pemain Manchester United, Paul Parker, bahkan pesimistis The Red Devils bisa mencapai target lolos Liga Champions. Bahkan, dengan tambahan pemain baru pada bursa transfer tengah musim, Man United diprediksi tetap akan gigit jari.

"Saya ingin melihat Man United memperbaiki skuat pada Januari. Namun, realistis saja, ada banyak tim yang jauh lebih bagi dari Man United di Premier League. Saya menilai, bursa transfer tidak akan banyak membantu," kata Parker seperti dikabarkan Gambling.com.

Saat ini, Manchester United memang sedang di atas angin setelah serangkaian hasil postif. Namun, para suporter juga perlu mengingat The Red Devils mengidap penyakit lama bernama pemberi harapan palsu.

Manchester United Breaking News Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.732

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Jadwal siaran langsung Liga Europa pekan ini lengkap! Verdonk berpeluang starter, Roma dalam tekanan, hingga big match lainnya. Cek link nonton di sini!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Spanyol
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Real Madrid bergerak cepat mengamankan Dayot Upamecano yang belum sepakat kontrak baru di Bayern. Transfer gratis ini bisa jadi kejutan besar musim panas mendatang.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
PSBS Biak menang 2-1 atas Persita. Hasil ini juga membuat PSBS keluar dari zona degradasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
Italia
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
AC Milan aktif di bursa transfer. Lima bek tengah masuk radar Rossoneri untuk memperkuat lini pertahanan. Siapa yang paling dekat direkrut?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Kemenangan di kandang Selangor FC membuat Persib kian dekat dengan babak 16 besar.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Piala Dunia
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Lionel Messi menyebut Piala Dunia sebagai puncak karier. Cristiano Ronaldo justru punya pandangan berbeda. Perdebatan panas kembali mencuat!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Inggris
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Pandit sepak bola sekaligus eks pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memiliki teori menarik mengenai Florian Wirtz di Liverpool.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Kehadiran Florian Wirtz Menghancurkan Keseimbangan di Lini Tengah Liverpool
Jadwal
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Bagikan