Hasil Undian Perempat Final Piala Liga Inggris: Duo Manchester Bertemu Lawan Mudah

Undian perempat final Piala Liga Inggris 2019 telah dilangsungkan pada Kamis (31/10) waktu setempat.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 31 Oktober 2019
Hasil Undian Perempat Final Piala Liga Inggris: Duo Manchester Bertemu Lawan Mudah
Piala Liga Inggris (Twitter Carabao Cup)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Undian perempat final Piala Liga Inggris 2019 telah dilangsungkan pada Kamis (31/10) waktu setempat. Hasilnya, Manchester United dan Manchester City mendapatkan lawan mudah.

Pada babak 16 besar, terjadi dua pertandingan seru yakni duel Liverpool kontra Arsenal dan bentrok Chelsea melawan Manchester United. Pertandingan tersebut bisa dikatakan sebagai final kepagian.

Baca juga:

Jelang Lawan Chelsea, Solskjaer Ogah Bahas Pogba

Menang Gugatan, Liverpool BIsa Pakai Nike Musim Depan

Hasil Piala Liga Inggris: Liverpool dan Manchester United Lolos

Piala Liga Inggris

Liverpool yang tampil di depan pendukungnya berhasil melaju ke perempat final usai menang pada babak tos-tosan. Sebelumnya, kedua tim bermain sama kuat 5-5.

Sementara itu, Manchester United meneruskan tren positif dengan meraih kemenangan 1-2. Dua gol The Red Devils dicetak Marcus Rashford.

Pada laga lainnya, Leicester City, Manchester City, Aston Villa, dan Everton mengalahkan lawan-lawannya. Sementara itu, dari luar Premier League ada Oxford United dan Colchester yang melaju ke babak delapan besar.

Pada babak perempat final, Manchester City dan Manchester United bertemu lawan yang relatif mudah. The Citizens akan menantang Oxford United, sedangkan Man United bersua Colchester United.

Sementara itu, Aston Villa akan menghadapi lawan berat, Liverpool. Adapun, Everton akan saling jegal dengan Leicester City.

Rencananya, babak perempat final akan dilangsungkan melalui sistem satu pertandingan. Laga tersebut dijadwalkan akan dihelat pada 16 Desember 2019 waktu setempat. Sementara itu, pertandingan antara Aston Villa melawan Liverpool kemungkinan akan ditunda karena The Reds akan berlaga di Piala Dunia Antarklub.

Berikut ini hasil undian perempat final Piala Liga Inggris 2019:

Perempat final Piala Liga Inggris

Piala Liga Inggris Breaking News Manchester United Manchester City
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.584

Berita Terkait

Spanyol
Sindir Manchester United, Marcus Rashford Seharusnya Introspeksi Diri
Karier Marcus Rashford membaik dengan Barcelona dan ia baru ini menyindir Manchester United, yang langsung direspons Wayne Rooney.
Arief Hadi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Sindir Manchester United, Marcus Rashford Seharusnya Introspeksi Diri
Jadwal
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Barcelona akan kedatangan Girona pada pertandingan pekan kesembilan LaLiga 2025/2026, di Estadi Olimpic Lluis Companys.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal dan Link Live Streaming Barcelona vs Girona, Sabtu 18 Oktober 2025
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (18/10). Simak informasi link streaming Persebaya vs Persija di sini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta Sabtu 18 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Berikut ini informasi mengenai jadwal siaran langsung Persebaya vs Persija, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta, Sabtu 18 Oktober 2025
Italia
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Kiper asal Spanyol itu mengatakan akhirnya menemukan ketenagan dan kedamaian di Fiorentina.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Jarang Bertemu Keluarga saat di Manchester United, David De Gea Kini Dapat Kedamaian bersama Fiorentina
Inggris
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Florian Wirtz menjalani awal yang kurang mengesankan sejak bergabung dengan Liverpool dari Bayer Leverkusen.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Arne Slot Minta Florian Wirtz Ikuti Jejak Legenda Premier League
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Ribuan pendukung Persija dikabarkan bakal mendukung langsung tim kesayangannya di Surabaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Mauricio Souza Nantikan Atmosfer Laga Persebaya vs Persija di GBT
Inggris
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liverpool dan Manchester United akan bertemu di pekan kedelapan Premier League 2025-2026 di Anfield, Minggu (19/9) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Fakta dan Statistik yang Perlu Diketahui Sebelum Menonton Duel Panas Liverpool vs Manchester United
Liga Indonesia
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Persija akan menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (18/10).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Persiapan Bagus, Persija Bidik Kemenangan di Kandang Persebaya
Inggris
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Salford City, yang dimiliki bersama oleh ikon sepak bola David Beckham dan Gary Neville, telah menyelesaikan transfer mantan striker AC Milan dan Liverpool Fabio Borini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 18 Oktober 2025
Eks Penyerang AC Milan dan Liverpool Digaet Klub Milik Gary Neville dan David Beckham
Bagikan