Hasil Undian 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Hadapi Manchester City, Liverpool Diuji Atletico Madrid
BolaSkor.com - UEFA sudah menggelar undian babak 16 besar Liga Champions 2019-2020 di Nyon, Swiss, Senin (16/12) waktu setempat. Hasilnya, Real Madrid akan menghadapi Manchester City. Sementara itu, Liverpool ditantang Atletico Madrid.
Undian mempertemukan juara grup melawan runner-up. Namun, tim yang berasal dari negara dan grup yang sama tidak akan saling berhadapan.
Baca Juga:
Undian 16 Besar Liga Champions, Mengintip Calon Lawan Sang Juara Bertahan
Menilik Klub Peserta 16 Besar Liga Champions 2019-2020
Pelatih Ungkap Resep Sukses Atalanta Melaju di Liga Champions dan Catat Rekor
Klub yang berstatus juara grup yakni Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, Manchester City, Juventus, Liverpool, Barcelona, Leipzig, dan Valencia. Sedangkan, Real Madrid, Tottenham Hotspur, Atalanta, Atletico Madrid, Napoli, Borussia Dortmund, Lyon, dan Chelsea berpredikat runner-up.
Undian pertama langsung menghadirkan pertandingan menarik. Runner-up Grup F, Borussia Dortmund, menantang juara Grup A, Paris Saint-Germain.
Tak kalah menarik, Real Madrid yang menempati posisi runner-up Grup A harus saling sikut dengan Manchester City. Pertandingan itu diperkirakan akan berlangsung sengit mengingat kedua tim dihuni pemain-pemain bintang.
Wakil Italia, Atalanta, mendapatkan tantangan dari Valencia. Sementara itu, Atletico Madrid akan bersua sang juara bertahan, Liverpool.
Berikutnya, Chelsea yang dihuni banyak pemain muda akan melawan kandidat kuat juara, Bayern Munchen. Sedangkan, Juventus mendapatkan lawan Olympique Lyon.
Dua laga berikutnya tidak seru dari pertandingan di atas. Jose Mourinho akan memimpin Tottenham Hotspur melawan RB Leipzig. Pada sisi lainnya, Barcelona akan saling jegal dengan Napoli.
Rencananya, leg pertama akan dilakukan pada 18, 19, 25, dan 26 Februari. Sementara itu, pertemuan kedua akan dihelat pada 10, 11, 17 dan 18 Maret.
Hasil undian babak 16 besar Liga Champions 2019-2020:
Johan Kristiandi
18.202
Berita Terkait
Momentum di Serie A, Modal Berharga Inter Milan Jelang Lawan Arsenal di Liga Champions
Berselisih dengan Manajemen Crystal Palace, Oliver Glasner Susul Ruben Amorim dan Enzo Maresca?
Perpanjangan Kontrak Mike Maignan dengan AC Milan Tinggal Tunggu Waktu
Barcelona Tandang ke Real Sociedad dengan Satu Tujuan: Raih Tiga Poin
Final Piala Afrika 2025: Misi Maroko Akhiri Penantian Setengah Abad
Hasil India Open 2026: Jonatan Christie Raih Posisi Runner-Up
Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro Berpulang
Victor Osimnhen Diyakini Bakal Bersedia Gabung Manchester United
Dominasi Tanpa Gol, Mikel Arteta Soroti Ketajaman Arsenal
Bawa Manchester United Bungkam Manchester City, Michael Carrick Ukir Catatan Spesial