Thailand Open 2025
Hasil Thailand Open 2025: Wakil Tersisa Indonesia Gugur di Babak Semifinal
BolaSkor.com - Pupus sudah mimpi Indonesia berdiri di podium utama Thailand Open 2025. Pebulu tangkis andalannya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di babak semifinal.
Tercatat dalam laga yang digelar di Nimibutr Stadium, Thailand, Sabtu (17/5), Fajar/Rian harus mengakui keunggulan William Kryger Boe/Christian Faust Kjaer. Pasangan yang berstatus sebagai unggulan pertama ini kalah lewat dua game langsung dengan skor 13-21, 12-21.
Pada laga kali ini, duel diawali dengan permainan cepat William/Christian. Tanpa waktu lama mereka dapat mencuri keunggulan telak (0-8).
Baca Juga:
Hasil Thailand Open 2025: Enam Wakil Indonesia Amankan Tempat di Babak Perempat Final
Andre Rosiade Pede Pratama Arhan Juara Liga Thailand Musim Ini bersama Bangkok United
View this post on Instagram
Alih-alih mengejar, Fajar/Rian justru semakin jauh tertinggal. Bahkan hingga jeda interval game pertama, Fajar/Rian masih belum bisa mengejar Ketertinggalannya (7-11).
Selepas jeda interval, situasi Fajar/Rian kian terpuruk. Mereka pun terpaksa menyerah dengan skor 13-21.
Situasi berbeda terjadi di game kedua. Kali ini Fajar/Rian dapat mencuri keunggulan terlebih dahulu dengan selisih empat angka (5-1). Sayangnya kondisi ini tidak bertahan lama. William/Christian langsung membalikkan keadaan di interval game kedua (10-11).
Selepas berhasil mengambil alih posisi kepemimpinan, William/Christian langsung meningkatkan intensitas serangannya. Tanpa ampun mereka memberikan serangan cepat hingga membuat Fajar/Rian kesulitan.
Akibat strategi ini, perolehan poin William/Christian semakin melebar. Tanpa ada perlawanan berarti, William/Christian pun akhirnya berhasil meraih kemenangan dengan selisih sembilan angka (12-21).
Amri Syahnawi/Nita Violina Marwah Juga Gugur di Babak Semifinal
Tengku Sufiyanto
17.939
Berita Terkait
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026