Hasil Thailand Open 2021: Hafiz / Gloria Lewati Rinov / Pitha
BolaSkor.com - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja memenangi duel ganda campuran Indonesia melawan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari pada lanjutan Thailand Open 2021. Hafiz/Gloria menang 21-15, 21-13.
Hafiz/Faizal yang tidak ingin mengulangi kesalahan sama langsung tancap gas sejak awal. Keduanya tidak memberikan Rinov/Pitha ruang untuk berkembang.
Saat memasuki break point, Hafiz/Gloria hanya memberikan empat poin untuk Rinov/Pitha dan unggul 11-4. Setelah itu pasangan tersebut meraih enam poin beruntun.
Baca Juga:
Anthony Sinisuka Ginting Tak Mau Memikirkan Masa Lalu
Tommy Sugiarto dan Efek Sistem Bubble untuk Pebulu Tangkis Non-Pelatnas
Akan tetapi, Rinov/Phita sempat memberi perlawanan pada awal gim kedua. Sayangnya dari segi pengalaman keduanya masih kalah dari Hafiz/Gloria.
Selisih ketika memasuki break point memang menipis menjadi 11-8. Namun situasi setelah itu kembali sama sehingga Hafiz/Gloria menang 21-13.
Sayangnya langkah Hafiz/Gloria gagal diikuti Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Fajar/Rian takluk 18-21, 19-21 dari pasangan Inggris, Ben Lane/Sean Vendy.
Sejatinya Fajar/Rian sempat unggul pada awal gim pertama. Sayang, mereka seolah kehilangan konsentrasi menjelang break point sehingga Lane/Vendy membalikkan keadaan.
Situasi serupa terjadi di gim kedua. Pada gim kedua sempat terjadi aksi kejar-kejaran skor sengit sebelum lagi-lagi Fajar/Rian kehilangan konsentrasi menjelang break point.
Hasil Wakil Indonesia di Thailand Open 2021:
- Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari: 21-15, 21-13
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Ben Lane/Sean Vendy: 18-21, 19-21
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen