Hasil Tes Virus Corona Teranyar Premier League: Tidak Ada Penambahan Kasus Baru

Tidak ada kasus baru virus corona usai tes terbaru dilakukan di Premier League.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 07 Juni 2020
Hasil Tes Virus Corona Teranyar Premier League: Tidak Ada Penambahan Kasus Baru
Premier League (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kabar baik datang menjelang bergulirnya Premier League 2019-20 di tengah pandemi virus corona. Serangkaian tes terus dilakukan jelang dimainkannya kembali liga yang sempat ditunda selama dua bulan karena Covid-19.

Diambil dari situs resmi Premier League, tes virus corona terbaru yang dilakukan pada 4-5 Juni (Kamis-Jumat waktu setempat) dari 1.195 pemain dan staf klub menghasilkan catatan tidak adanya temuan baru dari positif kasus virus corona.

"Premier League hari ini dapat mengkonfirmasi bahwa pada hari Kamis 4 Juni dan Jumat 5 Juni, 1.195 pemain dan staf klub diuji untuk Covid-19. Dari jumlah tersebut tidak ada yang positif corona," demikian pernyataan dari Premier League.

Baca Juga:

Jadwal dan Jam Pertandingan Premier League Diumumkan, Liverpool Berpeluang Juara pada Tengah Pekan

Serie A Ikut Resmikan Aturan 5 Pergantian Pemain

Pandemi Virus Corona Seharusnya Tidak Berdampak dengan Gaji Pesepak Bola Profesional

Logo Premier League

"Premier League menyediakan informasi agregat ini untuk tujuan integritas dan transparansi kompetisi. Tidak ada detail spesifik mengenai klub atau individu yang akan disediakan oleh liga dan hasilnya akan diumumkan kepada publik setelah setiap putaran pengujian."

Data itu menunjukkan perkembangan yang signifikan dari tahapan tes yang dilakukan sejak 17-18 Mei 2020. Dalam lima kali kesempatan tes sebelum 4-5 Juni lalu masih ada penambahan kasus positif corona dari angka positif: 748, 996, 1.008, 1.130, dan 1.197.

Hasil tes sebelumnya

- Putaran 1: 17-18 Mei - 748 diuji, dengan enam tes positif dari tiga klub.
- Putaran 2: 19-22 Mei - 996 diuji, dengan dua tes positif dari dua klub.
- Putaran 3: 25-26 Mei - 1.008 diuji, dengan empat tes positif dari dua klub.
- Putaran 4: 28-29 Mei - 1.130 diuji, dengan nol pengujian positif.
- Putaran 5: 1-2 Juni - 1.197 diuji, dengan satu tes positif.

Premier League akan bergulir kembali pada 17 Juni 2020 dengan memainkan dua laga tunda, yakni: Aston Villa melawan Sheffield United di Villa Park dan Manchester City kontra Arsenal di Etihad Stadium.

Breaking News Premier League Virus Corona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.766

Berita Terkait

Timnas
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Gelandang muda Persib Bandung, Robi Darwis mengesampingkan libur yang diberikan timnya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Inggris
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Alejandro Garnacho memulai musim dengan lambat, tetapi mulai menunjukkan performa yang dulu membuat suporter Manchester United bersemangat.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Dalam lima pertemuan melawan Virgil van Dijk, Erling Haaland belum pernah menang.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?
Jadwal
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Real Madrid bertandang ke markas Rayo Vallecano di Estadio de Vallecas pada lanjutan LaLiga 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Link Live Streaming Rayo Vallecano vs Real Madrid, Minggu 9 November 2025
Italia
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
AC Milan harus puas pulang membawa satu poin setelah ditahan imbang 2-2 saat bermain di markas Parma, Ennio Tardini, pada pekan ke-11 Serie A.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
AC Milan Gagal Menang, Estupinan Bikin Kecewa Allegri
Inggris
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengaku kecewa setelah timnya kebobolan dua gol saat bermain imbang 2-2 pada laga melawan Sunderland.
Yusuf Abdillah - Minggu, 09 November 2025
Gawang Arsenal Akhirnya Bobol, Mikel Arteta Frustrasi
Liga Indonesia
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Eksel Runtukahu menjadi buah bibir usai mencetak gol khas Bambang Pamungkas.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Dewa United Banten FC akan menjamu PSM Makassar di Banten International Stadium, Minggu (9/11). Simak informasi mengenai link streaming pertandingan tersebut melalui artikel di bawah ini.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs PSM Makassar, Minggu 9 November 2025, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Dewa United Banten FC terus mengalami hasil buruk di kompetisi domestik, meski tampil bagus di AFC Challenge League.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Dewa United Banten FC Bertekad Bangkit saat Tantang PSM Makassar
Inggris
Menang 3-0 atas Wolves, Chelsea Punya 11 Pemain Berbeda yang Mencetak Gol di Premier League
Chelsea pesta gol 3-0 ke gawang Wolverhampton Wanderers pada pekan 11 Premier League di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Minggu, 09 November 2025
Menang 3-0 atas Wolves, Chelsea Punya 11 Pemain Berbeda yang Mencetak Gol di Premier League
Bagikan