Hasil Serie A: Juventus Akhiri Tren Negatif, Inter Milan Bekuk Fiorentina
BolaSkor.com - Laga pekan kesembilan Serie A 2025-2026 yang berlangsung Kamis (30/10) dini hari WIB menghasilkan kemenangan bagi tim-tim peghuni papan atas.
Juventus, Inter Milan, dan AS Roma sukses meraih tiga poin di kandang masing-masing.
Juventus membekuk Udinese 3-1, Roma melibas Parma 2-1, sedangkan Inter mengalahkan Fiorentina 3-0.
Baca Juga:
Breaking News: Luciano Spalletti Jadi Pelatih Juventus
Tiga Striker yang Masuk Radar AC Milan pada Januari 2026, Ada Nama Ujung Tombak AS Roma
View this post on Instagram
Di Stadion Giuseppe Meazza, Inter meraih kemennagan berkat torehan gol dari Hakan Calhanoglu (dua gol) dan Petar Sucic.
Tambahan tiga angka ini mengantar Inter naik ke posisi ketiga klasemen sementara dengan 18 poin.
Bermain di depan pendukung sendiri, Inter langsung mengambil inisiatif serangan dan mendominasi penguasaan bola sejak awal.
Meski begitu, Inter kesulitan menembus pertahanan Fiorentina yang sangat rapat.
Usaha keras Inter akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-66.
Bola sepakan Hakan Calhanoglu dari luar kotak penalti berhasil membobol gawang Fiorentina.
Lima menit berselang, Inter menggandakan keunggulan lewat Petar Sucic yang menerima umpan dari Lautaro Martinez.
Di menit ke-86, nek Fiorentina Mattia Viti melakukan pelanggaran di kotak terlarang yang membuatnya mendapatkan kartu kuning kedua sekaligus penalti bagi Inter.
Calhanoglu yang maju sebagai eksekutor menuntaskan tugasnya, menutup pertandingan dengan skor 3-0.
Juventus Akhiri Tren Negatif
Yusuf Abdillah
9.873
Berita Terkait
Asal-usul Roses Derby: Pertarungan Sengit Leeds United vs Manchester United yang Bermula Sejak Abad Ke-15
Bos Persik Berharap John Herdman Hadirkan Prestasi untuk Timnas Indonesia
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Bologna: Ajang Balas Dendam
John Herdman Tiba di Indonesia 11 Januari, Sehari Kemudian Diperkenalkan Resmi oleh PSSI
Link Streaming Fulham vs Liverpool, Minggu 4 Januari 2026
Jelang Persija Vs Persib, Mauricio Souza Belum Pelajari Maung Bandung
Prediksi dan Statistik Fulham vs Liverpool: The Cottagers Terkadang Merepotkan
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Chelsea: The Blues Limbung
Link Streaming Leeds United vs Manchester United, Minggu 4 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Manchester United: Sejarah Berpihak kepada Setan Merah