Hasil Premier League: Debut Amorim, Manchester United Imbang 1-1 di Ipswich
BolaSkor.com - Ruben Amorim belum berhasil mempersembahkan kemenangan untuk Manchester United dalam debut resminya saat melawan tuan rumah Ipswich Town pada laga lanjutan Premier League 2024-2025. Pada pekan ke-12 yang dihelat di Stadion Portman Road, Minggu (25/11), laga berakhir imbang 1-1.
Manchester United hanya membutuhkan dua menit untuk menjebol gawang tuan rumah. Dribel Amad Diallo dari sayap kanan berakhir dengan umpan silang yang diselesaikan Marcus Rashford dengan sontekan.
United mengancam lagi pada menit ketujuh, tetapi tembakan jarak jauh dari Christian Eriksen tidak mengenai target. Ipswich membalas pada menit ke-11 dengan tembakan Sam Szmodics, menyambung umpan Wes Burns, namun Andre Onana berhasil menepisnya.
Adu serangan antar kedua tim berlanjut. Alejandro Garnacho mendapatkan kesempatan di kotak penalti Ipswich pada menit ke-18, namun upayanya meleset.
Baca Juga:
Ruben Amorim Siap Buktikan Bukan Misi Mustahil Melatih Manchester United
Sebagai Manajer dan Pelatih Kepala Manchester United, Ruben Amorim Tentukan Perekrutan Pemain
Ruben Amorim Mengakui Manchester United Sering Bikin Blunder di Bursa Transfer
Ipswich mendapat tendangan bebas di menit ke-29 setelah Liam Delap dilanggar oleh Jonny Evans, namun tendangan Omari Hutchinson dapat diamankan Onana.
Ipswich berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-43. Tembakan jarak jauh Hutchinson yang sempat menyentuh Noussair Mazraoui mengarah ke pojok atas gawang tanpa bisa dijangkau oleh Onana. Skor imbang 1-1 bertahan sampai turun minum.
Di awal babak kedua, United mendapatkan kesempatan berharga melalui Alejandro Garnacho. Setelah menerima umpan terobosan di area penalti, Garnacho melakukan tendangan kaki kiri yang masih dapat diantisipasi oleh Muric.
Ipswich membalas dengan ancaman dari Liam Delap. Setelah mendapat umpan di dalam area penalti, Delap menjangkau bola namun upayanya masih dapat dimentahkan oleh Onana.
Memasuki menit ke-70, Delap sekali lagi mengancam gawang lawan, namun tendangannya dari luar area penalti meleset.
Pada menit ke-78, United memiliki kesempatan tendangan bebas dari posisi yang menguntungkan, namun upaya Bruno Fernandes masih melenceng dari gawang Ipswich.
Sepuluh menit berikutnya, Ipswich mendapatkan kesempatan emas melalui Conor Chaplin di dalam area penalti, tetapi tendangannya kembali dapat digagalkan oleh Onana.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga laga berakhir.
Susunan pemain
Ipswich Town (4-2-3-1): Arijanet Muric; Axel Tuanzebe, Dara O'Shea, Cameron Burgess, Leif Davis; Sam Morsy, Jens-Lys Cajuste; Wes Burns, Omari Hutchinson, Sammie Szmodics; Liam Delap.
Manchester United (3-4-2-1): Andre Onana; Diogo Dalot, Jonny Evans, Matthijs de Ligt, Noussair Mazraoui; Casemiro, Christian Eriksen; Alejandro Garnacho, Bruno Fernandes, Amad Diallo; Marcus Rashford.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.428
Berita Terkait
Link Streaming AFC Challenge League 2025/2026 Dewa United Banten FC vs Phnom Penh Crown FC, Live Sebentar Lagi
Didukung Rizky Ridho, Soccer Premier League Season 3 Resmi Digelar
Real Madrid vs Barcelona: Kapten Blaugrana Yakin Pulang Bawa Tiga Poin dari El Clasico
Cristian Gonzales Tutup Simpati Class of Stars, Lima Anak Dapat Golden Ticket Bertemu Patrice Evra
Hasil MotoGP Malaysia 2025: Alex Marquez Juara, Pecco Bagnaia Gagal Finis
Liverpool Kehabisan Ide Menghadapi Lawan yang Bermain Bertahan, Mengandalkan Bola Lambung, dan Lemparan ke Dalam
Link Streaming Lazio vs Juventus, Senin 27 Oktober 2025
Manchester United Cetak Empat Gol, Investasi Pemain Dilakukan dengan Baik
Gagal Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026, Mental Ricky Kambuaya Diuji di Asia bersama Dewa United Banten FC
Dewa United Banten FC Percaya Diri Tatap Laga Perdana AFC Challenge League Musim Ini