Hasil Premier League: Chelsea Ditahan Everton, Liverpool Raih Tiga Poin
BolaSkor.com - Premier League yang diterpa badai Covid-19 menunda sejumlah pertandingan pada beberapa hari terakhir. Namun, dua laga yakni Chelsea melawan Everton dan Liverpool kontra Newcastle United tetap berlangsung. Hasilnya, The Blues ditahan, sedangkan Liverpool raih tiga poin
Chelsea hanya bermain imbang 1-1 ketika menjamu Everton pada pertandingan pekan ke-17, di Stamford Bridge, Jumat (17/12) dini hari WIB. Dengan hasil itu, Chelsea yang meraih 37 poin tertinggal empat angka dari pemuncak klasemen, Manchester City.
Chelsea membuka keunggulan pada menit ke-70 lewat aksi Mason Mount. Tembakan pemain asal Inggris itu mengarah ke tiang dekat. Sebelumnya, Mount mendapatkan umpan terobosan dari lini kedua.
Baca Juga:
Kasus Positif COVID-19 Man United Bertambah, Laga Kontra Brighton Terancam Ditunda
Manchester United Pengin Bajak Rudiger dari Chelsea
Rekor Mentereng Cristiano Ronaldo kala Bersua Atletico Madrid
Namun, empat menit berselang, The Toffees menyamakan kedudukan. Jarrad Branthwaite menyambut tendangan bebas Anthony Gordon dari sebelah kiri dengan menjulurkan kakinya. Edouard Mendy yang menjaga gawang The Blues gagal membendung bola. Skor 1-1 bertahan hingga akhir.
Beralih ke duel lainnya, Liverpool membawa pulang poin penuh usai menumbangkan Newcastle United dengan skor 3-1, di Anfield. Dengan hasil itu, The Reds hanya berjarak satu poin dari pemuncak klasemen, Manchester City.
Newcastle United membuat tuan rumah terbungkam ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit. Mantan pemain Liverpool, Jonjo Shelvey, melepaskan tembakan dengan kaki kanannya yang bersarang di pojok kiri gawang Alisson.
Liverpool menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui Diogo Jota pada menit ke-21. Umpan silang Sadio Mane disambut Jota dengan sundulan. Bola sempat diselamatkan kiper Newcastle. Namun, bola liar kembali disambar Jota untuk menjadi gol.
Empat menit berselang, Liverpool berbalik unggul 2-1. Berawal dari kesalahan Shelvey dalam membagi bola, Mane jadi memiliki peluang untuk melepaskan tembakan. Setelah sempat digagalkan kiper, bola jatuh ke Mohamed Salah yang melepaskan tendangan kaki kiri ke sudut kanan bawah.
Tiga menit jelang peluit panjang, Liverpool semakin dekat dengan kemenangan usai Trent Alexander-Arnold mencatatkan namanya di papan skor. Tembakan keras bek asal Inggris itu mengarah ke sudut kanan yang sulit digapai Martin Dubravka. Skor 3-1 bertahan hingga laga usai.
Hasil Premier League:
Chelsea 1-1 Everton
Liverpool 3-1 Newcastle United
Johan Kristiandi
18.151
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Kalahkan Barnsley 4-1, Liverpool Lolos ke Putaran Keempat
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar