Hasil Premier League: Chelsea dan Liverpool Menang, Tiga Besar Masih Ketat

Dengan kemenangan atas Aston Villa, Liverpool terus menempel ketat Manchester City.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 12 Desember 2021
Hasil Premier League: Chelsea dan Liverpool Menang, Tiga Besar Masih Ketat
Selebrasi Chelsea (twitter/premierleague)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tiga tim papan atas Premier League bertarung dalam waktu bersamaan, Sabtu (11/12) malam WIB. Arsenal memetik kemenangan 3-0 atas Southampton, Chelsea mengalahkan Leeds United 3-2, sedangkan Liverpool menang tipis 1-0 saat menjamu Aston Villa asuhan Steven Gerrard di Anfield.

Pada laga sebelumnya, Manchester City memetik kemenangan tipis 1-0 saat menjamu Wolverhampton Wanderers. Hasil yang cukup untuk mempertahankan posisi mereka di puncak klasemen.

Baca Juga:

Barcelona Lirik Ferran Torres, Pep Guardiola Angkat Suara

Di Inggris, Pep Guardiola Cuma Mau Latih Man City

Kemiripan Xavi dan Guardiola dalam Melatih

Melihat kemenangan yang diraih Man City, Liverpool semakin harus bisa mengalahkan Aston Villa yang dibesut Steven Gerrard. Sejak awal laga, tuan rumah Liverpool mendominasi permainan dan terus menekan lawan. Sementara pasukan Gerrard dipaksa bertahan sembari sesekali melancarkan serangan balik.

Pada menit ke-64, Liverpool mendapatkan penalti menyusul pelanggaran terhadap Mohamed Salah. Di depan Kop End, Salah dengan dingin mengirimkan bola ke pojok kanan bawah tanpa bisa dijangkau Emiliano Martinez.

Dengan kemenangan atas Aston Villa, Liverpool terus menempel ketat Manchester City. Saat ini Liverpool mengemas 37 poin, tertinggal satu poin di bawah City.


Tiga Penalti di Stamford Bridge

Di Stamford Bridge, Chelsea membekap Leeds United 3-2. Chelsea tertinggal lebih dulu setelah Raphinha mencetak gol lewat titik putih pada menit ke-28. Chelsea menyamakan kedudukan lewat Mason Mount saat babak pertama tersisa dua menit.

Pada menit ke-58, giliran Chelsea yang mendapatkan penalti setelah Rudiger dijatuhkan Raphinha. Jorginho yang menjadi eksekutor penalti menjalankan tugasnya secara sempurna. Namun di menit ke-82, menerima umpan Tyler Roberts, Joe Gelhardt, yang masuk menggantikan Raphinha, membobol gawang Chelsea. Skor imbang 2-2.

Chelsea memastikan kemenangan pada pengujung laga. Gol Chelsea kembali berasal dari titik putih yang dieksekusi oleh Jorginho. Skor 3-2 bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat Chelsea menjaga jarak dengan Liverpool dan Manchester City. Chelsea saat ini ada di posisi ketiga klasemen sementara dengan 36 poin, tertinggal dua poin dari Manchester City yang ada di puncak klasemen dan satu poin dari Liverpool.

Sementara itu di Stadion Emirates, tuan rumah Arsenal melibas Southampton 3-0 gol. Sepasang gol The Gunners disumbang oleh Alexander Lacazette pada menit ke-21 dan Martin Odegaard (27), dan Gabriel (62).

Dengan tambahan tiga angka, Arsenal naik ke tangga kelima Premier League dengan mengemas 26 poin.

Hasil Premier League, Sabtu (11/12)

Manchester City 1-0 Wolves
Arsenal 3-0 Southampton
Chelsea 3-2 Leeds
Liverpool 1-0 Aston Villa

Premier League Arsenal Liverpool Chelsea Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.956

Berita Terkait

Ragam
5 Pemain Non-Liga yang Saat Ini Bersinar di Premier League
Berkat kerja keras, dedikasi, dan kualitas bermain, pemain-pemain non-liga juga mampu bermain dan bersinar di Premier League. Seperti pemain-pemain berikut ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
5 Pemain Non-Liga yang Saat Ini Bersinar di Premier League
Inggris
Kembali dari Piala Afrika 2025, Mohamed Salah Disambut Arne Slot di Liverpool
Arne Slot, pelatih Liverpool, menyambut dengan senang hati kedatangan Mohamed Salah usai bermain di Piala Afrika 2025.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Kembali dari Piala Afrika 2025, Mohamed Salah Disambut Arne Slot di Liverpool
Inggris
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Kontrak Harry Maguire akan berakhir di akhir musim ini dan Manchester United tengah mencari penggantinya, membidik bek Nottingham Forest: Murillo
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Inggris
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Usai merekrut Antoine Semenyo, Manchester City kini menyalip Liverpool dalam perburuan bek Crystal Palace, Marc Guehi.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Salip Liverpool, Manchester City Rekrut Marc Guehi
Inggris
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, melihat Michael Carrick sebagai sosok yang tepat melatih klub saat ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Bagikan