Piala Asia U-20 2025

Hasil Piala Asia U-20 2025: Imbang Lawan Yaman di Laga Terakhir, Timnas Indonesia U-20 Peringkat Ketiga Grup C

Timnas Indonesia U-20 tanpa kemenangan di Piala Asia U-20 2025.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Rabu, 19 Februari 2025
Hasil Piala Asia U-20 2025: Imbang Lawan Yaman di Laga Terakhir, Timnas Indonesia U-20 Peringkat Ketiga Grup C
Aksi Jens Raven saat Timnas Indonesia U-20 menghadapi Yaman, Rabu (19/2). (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-20 menutup kiprahnya di Piala Asia U-20 2025 dengan hasil imbang 0-0 menghadapi Yaman U-20 pada laga terakhir Grup C di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium, China, Rabu (19/2) malam WIB.

Laga ini sebetulnya sudah tak lagi menentukan bagi kedua tim. Timnas Indonesia U-20 dan Yaman sama-sama telah dipastikan tersingkir dari Piala Asia U-20 2025.

Meski demikian, Timnas Indonesia U-20 tetap serius menghadapi laga ini. Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, tetap menurunkan para pemain inti seperti Kadek Arel, Dony Tri Pamungkas, Toni Firmansyah, hingga Jens Raven.

Namun, Yaman ternyata mampu menguasai jalannya pertandingan. Mereka menggempur pertahanan Garuda Nusantara.

Baca Juga:

Exco PSSI Kecewa Hasil Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025, Bicara Nasib Indra Sjafri

Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 Vs Yaman Hari Ini

Timnas Indonesia U-20 Tersingkir dari Piala Asia U-20 2025, Iqbal Gwijangge Ambil Hal Positif

Gugur dari Piala Asia U-20 dan Gagal ke Piala Dunia U-20 2025, Kapten Timnas Indonesia U-20 Minta Maaf

Laga baru berjalan tiga menit, Yaman sudah mengancam Timnas Indonesia U-20 lewat aksi Adel Abbas. Namun, sontekan Abbas masih melebar.

Yaman kembali mendapatkan peluang pada menit ke-38. Sontekan Abdulatef Radman masih melenceng di samping gawang Fitrah Maulana.

Di babak kedua, Yaman kembali menguasai jalannya laga. Namun, kali ini Timnas Indonesia U-20 bisa membalas ancaman tersebut.

Starting XI Timnas Indonesia U-20 saat menghadapi Yaman U-20 pada laga terakhir Grup C Piala Asia U-20 2025 di Shenzhen Youth Football Training Base Centre Stadium, China, Rabu (19/2). (PSSI)

Tim asuhan Indra Sjafri mendapat beberapa kesempatan mencetak gol, di antaranya lewat tendangan bebas Toni Firmansyah pada menit 51. Marselinus Ama Ola juga sempat menciptakan peluang lewat sepakannya di menit 63.

Hingga laga berakhir, kedua tim gagal mencetak gol. Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U-20 finis di peringkat ketiga Grup C dengan satu poin dari tiga pertandingan.

Poin tersebut sama dengan yang dikumpulkan Yaman. Namun, Yaman harus berada di posisi juru kunci karena kalah selisih gol dari Indonesia.

Pada pertandingan lainnya, Iran U-20 sukses mengalahkan Uzbekistan U-20 dengan skor tipis 2-1. Kemenangan itu membuat Iran menjadi Juara Grup C dengan 9 poin dari tiga laga, sedangkan Uzbekistan sebagai runner-up dengan poin 6.

Klasemen Akhir Grup C Piala Asia U-20 2025:

Timnas indonesia u-20 Yaman Yaman u-19 Piala Asia U-20 Hasil Pertandingan Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.768

Berita Terkait

Liga Champions
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Napoli vs Chelsea menjadi salah satu laga krusial pada matchday kedelapan Liga Champions 2025-2026 yang berlangsung Kamis, (29/1).
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Napoli vs Chelsea: Partenopei Tangguh di Kandang
Italia
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Fabio Capello menegaskan dirinya tidak yakin AC Milan akan bisa menyalip Inter Milan.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
AC Milan Diragukan Bisa Mengejar Inter Milan
Hasil akhir
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bungkam Korea Selatan 5-0 di Laga Pembuka
Indonesia membuka kiprahnya di Piala Asia Futsal 2026 dengan kemenangan telak 5-0 atas Korea Selatan di Indonesia Arena, Jakarta, Selasa (27/1).
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bungkam Korea Selatan 5-0 di Laga Pembuka
Inggris
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Tidak ada tim Premier League yang dapat finis lebih rendah dari peringkat ke-24 klasemen.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Permutasi Liga Champions: Yang Dibutuhkan 6 Tim Inggris untuk Lolos ke 16 Besar
Inggris
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Kabar buruk datang dari Manchester United karena Patrick Dorgu kemungkinan akan absen selama beberapa pekan setelah mengalami cedera hamstring.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Pukulan bagi Manchester United, Patrick Dorgu Terancam Absen 10 Pekan
Inggris
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
Eks wasit Premier League, Mark Clattenburg meminta Asosiasi Wasit Inggris (PGMOL) untuk mengubah aturan terkait bola mati.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Karena Taktik Bola Mati Arsenal, PGMOL Didesak Lakukan Perubahan Aturan
Timnas
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
John Herdman mengatakan proses seleksi asisten pelatih lokal sedang berjalan dan hasilnya akan diumumkan dalam beberapa pekan ke depan.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
John Herdman Tampung Masukan Pemain Timnas Indonesia untuk Tentukan Asisten Pelatih
Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Baru saja berpisah dengan Real Madrid, Xabi Alonso kemungkinan tidak akan lama berstatus pengangguran.
Yusuf Abdillah - Selasa, 27 Januari 2026
Arne Slot di Ujung Tanduk, Liverpool Sudah Kontak Xabi Alonso
Liga Indonesia
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Alaeddine Ajaraie mengusung misi besar saat Persija Jakarta bertandang ke Indomilk Arena untuk menghadapi Persita Tangerang.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Alaeddine Ingin Buka Keran Gol di Persija saat Tandang ke Markas Persita
Liga Indonesia
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Persija Jakarta kembali melepas pemain asingnya. Pemain tersebut adalah Alan Cardoso, bek kiri dari Brasil.
Rizqi Ariandi - Selasa, 27 Januari 2026
Persija Jakarta dan Alan Cardoso Sepakat Berpisah
Bagikan