Hasil Piala AFF 2022: Myanmar 2-2 Laos, Singapura Imbang Lawan Vietnam
BolaSkor.com - Hasil imbang mewarnai dua pertandingan Grup B Piala AFF 2022 yang berlangsung pada Jumat (30/12).
Dari Stadion Thuwunna di Kota Yangon, tuan rumah Myanmar berbagi skor 2-2 dengan Laos. Laos mampu mencetak gol terlebih dahulu lewat aksi Soukaphone Vongchiengkham pada menit ke-12.
Tiga menit berselang, Myanmar mengubah skor menjadi 1-1 melalui Kyaw Min Oo memanfaatkan assist Hein Zeyar Lin.
Di awal babak kedua, Laos kembali memimpin. Kali ini giliran Ekkamai Ratxachak yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit 46.
Baca Juga:
Madam Pang Percaya Sepak Bola Thailand dan Indonesia Terus Punya Hubungan Baik
Puji Atmosfer GBK, Madam Pang: Terima Kasih atas Jamuannya Indonesia

Tuan rumah berhasil terhindar dari kekalahan setelah Maung Maung Lwin mencetak gol indah melalui tendangan bebas. Gol dilesakkan di menit 90+6.
Pada pertandingan lainnya yang berlangsung di Stadion Jalan Besar, tuan rumah Singapura ditahan imbang oleh Vietnam 0-0.
Hasil pertandingan itu membuat Singapura akan menjalani partai penentuan melawan Malaysia pada 3 Januari di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur. Sedangkan Vietnam hanya butuh imbang dengan Myanmar untuk mengunci tiket ke babak semifinal.
Rizqi Ariandi
7.779
Berita Terkait
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen