Hasil Piala AFF 2022: Malaysia Menang di Kandang Myanmar, Vietnam Sikat Laos 6-0
BolaSkor.com - Lanjutan Piala AFF 2022 dari Grup B digelar hari ini, Rabu (21/12). Timnas Malaysia menang atas Myanmar, sedangkan Vietnam masih terlalu tangguh untuk Laos.
Tampil di kandang lawan, Thuwunna Stadium, Yangon, timnas Malaysia menang tipis 0-1. Gol kemenangan Harimau Malaya dicetak oleh Faisal Abdul Halim pada menit ke-52.
Sementara itu, di New Laos National Stadium, Vientiane, tuan rumah Laos harus mengakui keunggulan lawannya, Vietnam. The Golden Stars masih terlalu tangguh untuk Laos.
Baca Juga:
PSSI Rilis Nomor Punggung Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF 2022
Hasil Piala AFF 2022: Filipina Ditekuk Kamboja, Thailand Pesta Gol
Tim asuhan Park Hang-seo itu menang telak dengan skor 6-0. Vietnam membuka keunggulan lewat Nguyen Tien Linh pada menit ke-15 sebelum Do Hung Dong menambahnya di menit 43 dan membuat Vietnam unggul 2-0 di babak pertama.
Setelah turun minum, Vietnam semakin menunjukkan dominasinya. Juara Piala AFF 2008 dan 2018 itu menambah empat gol yang dilesakkan oleh Ho Tan Tai (56'), Doan Van Hau (58'), Nguyen Van Toan (82') dan Vu Van Thanh (90+1').
Dengan hasil ini maka untuk sementara Vietnam memimpin klasemen Grup B, diikuti oleh Malaysia, Singapura (belum main), Myanma dan Laos.
Rizqi Ariandi
7.329
Berita Terkait
Nyaris Gagal Menang, AC Milan Harus Lebih Percaya Diri
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: Duo Milan Tempel Ketat Napoli
Guardiola Klaim Haaland Sudah Bermain di Level Messi dan Ronaldo
Juara Hylo Open 2025, Jonatan Christie Tak Percaya Rebut 3 Gelar Dari 4 Turnamen
Janice Tjen Ukir Sejarah, Kawinkan Gelar Tunggal dan Ganda Putri di Chennai Open 2025
PSSI Pilih Fokus ke SEA Games 2025 daripada Berpolemik soal Shin Tae-yong
Piala Dunia U-17 2025: Fadly Alberto Pastikan Timnas Indonesia U-17 Siap Lakoni Laga Perdana Kontra Zambia
Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Hansi Flick Senang tapi Kurang Puas
Demi AC Milan, Rafael Leao Siap Dimainkan di Berbagai Posisi
DKI Jakarta Bidik Juara Umum di POPNAS dan PEPARPENAS 2025