Hasil Pertemuan PT LIB dengan Klub Usai Liga 1 2021/2022 Diundur

PT Liga Indonesia Baru (LIB) baru saja menggelar pertemuan dengan perwakilan klub Liga 1.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Senin, 11 Januari
Hasil Pertemuan PT LIB dengan Klub Usai Liga 1 2021/2022 Diundur
Pertemuan PT LIB dengan Klub Liga 1. (PT LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.comPT Liga Indonesia Baru (LIB) baru saja menggelar pertemuan dengan perwakilan klub Liga 1 untuk membahas Liga 1 2021/2022. Pertemuan ini dilakukan secara virtual pada Jumat (2/7) kemarin.

Tidak hanya perwakilan dari klub saja, pada pertemuan kali ini hadir juga perwakilan dari PSSI, yakni Wakil Ketua Umum PSSI, Iwan Budianto, dan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi. Sementara dari PT LIB hadir Direktur Operasional Sudjarno dan Direktur Keuangan Anthony Candra Kartawiria, serta komisaris Andogo Wiradi.

Tujuan pertemuan yang dilakukan oleh PT LIB ini, lebih pada komunikasi atas situasi yang terjadi. Termasuk juga membahas solusinya. Dalam pertemuan tersebut Sudjarno menjelaskan secara detail kronologis dan alasan terkait dimundurkannya kompetisi Liga 1 2021/2022.

Baca Juga:

Begini Cara J League Gelar Kompetisi saat Pandemi, PSSI dan PT LIB Wajib Contoh

Deretan Pemain J League Bersinar di Kompetisi Dunia: Piala Eropa hingga Piala Dunia

“Poin pertama kami menginformasikan ke klub bahwa kebijakan itu mengikuti anjuran pemerintah setelah melihat perkembangan pandemi COVID-19. Jadi bukan karena sebab lain. Klub pun memahaminya,” jelas Sudjarno.

Di luar penjelasan tentang mundurnya jadwal kompetisi, LIB dan PSSI juga mengajak klub-klub berdiskusi tentang banyak hal. Terutama hal-hal teknis yang diperlukan untuk mencari langkah-langkah terbaik atas penundaan kompetisi.

“Ada beberapa usulan dari klub-klub terkait rencana bergulirnya kompetisi nanti. Mulai dari rancangan tanggal dimulainya kompetisi sampai dengan pembahasan regulasi. Ada juga yang membahas sponsor utama hingga subsidi yang akan diterima oleh klub. Semua akan kami matangkan,” beber Sudjarno.

Sementara itu, Waketum PSSI Iwan Budianto mendukung diadakannya agenda tersebut. Menurutnya, di tengah situasi yang terjadi, PSSI, PT LIB dan klub harus menunjukkan komitmen tinggi.

“Semua harus kompak dan selalu mencari solusi yang terbaik untuk bergulirnya kompetisi,” tegas Iwan Budianto.

Di sisi lain, klub pun mendukung apa keputusan dari PT LIB terkait dengan kompetisi.

“Kami percaya sepenuhnya pada LIB,” ujar manajer PSIS Semarang, Wahyu Winarto.

“Kami menyerahkan kebijakan berikutnya pada LIB dan PSSI,” tambah Manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas.

PT LIB Pssi PT Liga Indonesia Baru Breaking News Liga 1 Sudjarno
Posts

4.870

Berita Terkait

Timnas
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, sempat menjalin komunikasi dengan Timur Kapadze. Namun, tidak ada pembicaraan soal tawaran melatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Sumardji Sempat Komunikasi dengan Timur Kapadze
Timnas
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
PSSI dan Menpora beda target di SEA Games 2025. PSSI ingin Timnas Indonesia U-22 mempertahankan medali emas.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Menpora Beri Target Perak, PSSI Justru Ingin Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Emas di SEA Games 2025
Sports
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Presiden Prabowo Subianto juga menginstruksikan Menpora Erick Thohir untuk membuka ruang karier bagi atlet berprestasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Presiden Prabowo Instruksikan Tiga Langkah Besar untuk Kesejahteraan Atlet Indonesia
Timnas
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, menyebut calon pelatih Timnas Indonesia mayoritas berasal dari Eropa, termasuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Waketum PSSI Akui Salah Satu Calon Pelatih Timnas Indonesia Berasal dari Belanda
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Persib Bandung harus menerima kekalahan tipis dari Lion City Sailors FC pada ajang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Persib Kalah di Singapura
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Atletico Madrid menghadapi Inter Milan pada matchday 5 Liga Champions 2025/2026. Cek link streaming resmi, jadwal, dan kondisi terbaru kedua tim!
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
Italia
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Direktur Ooahraga AC Milan Igli Tare, masih berniat untuk membuka kembali negosiasi perpanjangan kontrak dengan Mike Maignan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
AC Milan Masih Coba Tahan Mike Maignan, Chelsea Pantau Situasi
Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Bagikan