Hasil Pertandingan UEFA Nations League dan Persahabatan: Portugal Tertahan, Italia dan Prancis Menang Tipis


BolaSkor.com - Tim nasional Portugal kian memantapkan posisinya di puncak klasemen meski hanya bemain 1-1 saat melawan Polandia pada laga pamungkas Liga A Grup 3 UEFA Nations League, di Estadio D. Afonso Henriques, Rabu (21/11) dini hari WIB. Hasil itu tetap meloloskan Portugal ke semifinal.
Polandia memberikan perlawanan sengit sepanjang pertandingan. Bahkan, mereka unggul penguasaan bola 51 persen berbanding 49 persen. Sementara itu, untuk urusan peluang, Polandia juga unggul 13 berbanding enam.
Portugal membuka keran gol terlebih dahulu melalui aksi Andre Silva pada menit ke-33. Namun, tendangan penalti Arkadiusz Milik menyamakan kedudukan pada menit ke-66. Hasil tersebut membuat Portugal mengakhiri babak grup dengan delapan poin. Sedangkan, Polandia terdegradasi ke Liga B karena hanya menuai dua poin.
Sementara itu, pada pertandingan persahabatan, timnas Italia kesulitan membungkam Amerika Serikat, di Cristal Arena, Rabu (21/11) dini hari WIB. Gli Azzurri baru bisa membobol gawang Amerika pada menit ke-90+4 lewat penggawa Inter Milan, Matteo Politano.
Pada sisi lain, dua kutub kekuatan sepak bola bertemu saat timnas Prancis meladeni Uruguay dalam pertandingan persahabatan di Stade de France, Rabu (21/11) dini hari WIB. Hasilnya, juara Piala Dunia 2018 keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0.
Timnas Prancis menurunkan skuat terbaik saat meladeni Uruguay. Trio gelandang Kylian Mbappe, Atoine Griezmann dan Blaise Matuidi menopang Olivier Giroud di lini depan. Sementara itu, tim tamu mengandalkan Luis Suarez dan Edinson Cavani untuk menggedor pertahanan Les Bleus.
Kedua tim saling jual beli serangan pada babak pertama. Namun, tak satu pun yang berbuah gol.
Enam menit babak kedua berjalan, Prancis mendapatkan hadiah tendangan penalti usai Martin Caceres menahan tendangan Griezmann menggunakan tangan. Giroud yang maju sebagai esksekutor menjalankan tugasnya dengan baik. Hingga akhir pertandingan tak ada lagi gol yang tercipta.
Namun, kemenangan tersebut harus dibayar mahal usai Mbappe mengalami cedera pada bagian bahu. Penggawa Paris Saint-Germain tersebut digantikan Florian Thauvin pada menit ke-36.
Berikut ini hasil pertandingan UEFA Nations League dan persahabatan:
Johan Kristiandi
17.624
Berita Terkait
Kembali ke Madura sebagai Lawan, Mauricio Souza Akan Profesional dan Bidik Kemenangan bersama Persija
Timur Kapadze Akui Belum Ada Tawaran dari PSSI untuk Melatih Timnas Indonesia

Terkesan oleh Dukungan The Jakmania, Jordi Amat Teringat Militansi Suporter Rayo Vallecano di Spanyol

Timur Kapadze Buka Suara Usai Diminta Warganet Jadi Pelatih Timnas Indonesia

Pertacami Kirim 6 Atlet Wakili Tim Indonesia di Asian Youth Games 2025

Link Streaming Persib Bandung vs Selangor FC di AFC Champions League Two 2024/2025 23 Oktober 2025, Live Sebentar Lagi

Senam Putri Indonesia Targetkan Olimpiade 2028, SEA Games 2025 Bukan Target Utama

Kata Erick Thohir soal Rencana Timnas Indonesia di FIFA Matchday November 2025

Selangor FC Bertekad Jadikan Persib Bandung Tumbal

Jelang Persib vs Selangor FC, Bojan Hodak Bicara Persaingan dan Rivalitas Indonesia dan Malaysia
