Hasil Pertandingan: Real Madrid Pesta Gol, Liverpool Menang, AC Milan Kandas
BolaSkor.com - Tiga pertandingan melibatkan tim-tim besar di tiga turnamen berbeda terjadi pada Kamis (11/01) dini hari WIB. Derby Madrid terjadi antara Real Madrid kontra Atletico Madrid, juga dengan laga Liverpool dan AC Milan.
Diawali dari Derby Madrid di semifinal Piala Super Spanyol yang dimainkan di Al-Awwal Stadium. Pesta gol terjadi dan pemenang dari drama delapan gol adalah Madrid dengan skor 5-3 atas Atletico.
Lima gol Madrid dicetak oleh Antonio Rudiger (20'), Ferland Mendy (29'), Dani Carvajal (85'), Stefan Savic (116' bunuh diri), dan Brahim Diaz (120+2'). Sedangkan tiga gol Atletico dicetak Mario Hermoso (6'), Antoine Griezmann (37'), dan Antonio Rudiger (78' bunuh diri).
Baca Juga:
Menilik Kans Madrid Mendatangkan Mbappe dan Haaland
Bukan Kylian Mbappe, Jude Bellingham Pemain Terbaik Dunia Saat Ini
Prediksi dan Statistik Real Madrid Vs Atletico: Berburu Tiket Final Piala Super Spanyol
Pertandingan berjalan ketat dengan 57 persen penguasaan bola Madrid yang melepaskan 22 tendangan, 10 tepat sasaran, sementara Atletico dengan 11 tendangan (enam tepat sasaran). Madrid ke final dan akan menanti pemenang laga Barcelona kontra Osasuna.
Beralih ke leg satu semifinal Piala Liga antara Liverpool kontra Fulham di Anfield. The Reds, meski dirundung badai cedera dan pemain absen, mampu mengamankan kemenangan dengan skor 2-1.
Dua gol Liverpool datang dari Curtis Jones (68') dan Cody Gakpo (71'), sedangkan gol balasan Fulham dicetak Willian (19'). Liverpool menang tapi masih ada leg dua yang akan dimainkan di Craven Cottage, Kamis (25/11) pukul 03.00 dini hari WIB.
Terakhir, perjalanan AC Milan di Coppa Italia berakhir di perempat final setelah kalah 1-2 melawan Atalanta di San Siro. Sempat memimpin dari gol Rafael Leao (45'), Atalanta membalasnya dari dua gol Teun Koopmeiners (45+2' dan 59' penalti).
Milan, yang menguasai penguasaan bola 62 persen, juga kehilangan pemain pada menit 90+6 ketika Antonio Mirante menerima kartu merah. Atalanta bertahan baik dari 10 tendangan (lima tepat sasaran) dari tuan rumah.
Arief Hadi
16.195
Berita Terkait
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Fiorentina di Zona Degradasi, AC Milan Pantang Anggap Remeh La Viola
Punya Mental Juara, Adrien Rabiot Ingatkan AC Milan soal Perburuan Scudetto
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar