Hasil Pertandingan: Messi Pimpin Pesta Gol Argentina, Ronaldo Bantu Portugal Menang

Messi dan Ronaldo kembali mencuri sorotan utama.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Senin, 06 Juni 2022
Hasil Pertandingan: Messi Pimpin Pesta Gol Argentina, Ronaldo Bantu Portugal Menang
Lionel Messi memborong lima gol kemenangan Argentina atas Estonia. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sejumlah laga internasional dari berbagai ajang berlangsung pada Senin (6/6) dini hari WIB. Namun sorotan utama tertuju kepada dua megabintang dunia, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Ronaldo tampil gemilang saat Portugal menjamu Swiss pada laga kedua grup 2 League A UEFA Nations League. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Jose Alvalade, tim asuhan Fernando Santos menang telak 4-0.

Ronaldo terlibat langsung dalam proses tiga dari empat gol Portugal. Namanya bahkan dua kali masuk papan skor.

William Carvalho membuka keunggulan Portugal pada menit ke-15. Ia meneruskan bola rebound sepakan bebas Ronaldo yang ditepis kiper Swiss, Gregor Kobel.

Baca Juga:

Dijagokan Messi Raih Ballon d'Or, Benzema Beri Respons

Tak Lagi Prima, Lionel Messi Bak Kakek Saat Ini

Pelatih Argentina Respons Niat Pensiun Messi dan Di Maria

Pada sisa babak pertama, Ronaldo mencetak sepasang gol tepatnya menit ke-35 dan 39. Ia bahkan bisa mencetak hat-trick andai golnya di awal babak kedua tak dianulir karena lebih dulu offside.

Joao Cancelo akhirnya menutup pesta gol tuan rumah pada menit ke-68. Skor 4-0 untuk kemenangan Portugal bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat Portugal kukuh di puncak klasemen sementara grup 2. Sang juara Piala Eropa 2016 mengemas empat poin dari dua laga.

Messi Menggila

Dalam waktu yang hampir bersamaan, Messi juga mencuri perhatian. La Pulga mencetak lima gol saat Argentina menghancurkan Estonia pada laga uji coba di Estadio El Sadar.

Messi membuka keran golnya lewat titik penalti pada menit kedelapan. Hadiah tersebut diberikan wasit setelah German Pezzella dilanggar di kotak terlarang.

Messi kemudian menggandakan keunggulan Argentina pada pengujung babak pertama. Skor 2-0 untuk keunggulan Albiceleste bertahan hingga jeda.

Usai turun minum, Messi kian menggila. Tiga gol tambahan berhasil diciptakan bomber Paris Saint-Germain tersebut pada menit ke-47, 71, dan 76.

Hasil ini kian menegaskan tren positif Argentina jelang putaran final Piala Dunia. Sebelumnya, tim asuhan Lionel Scaloni mengalahkan Italia dalam laga bertajuk Finalissima 2022.

Berikut ini hasil lengkap pertandingan, Senin (6/6) dini hari WIB:

UEFA Nations League
Republik Ceko 2-2 Spanyol
Portugal 4-0 Swiss
Serbia 4-1 Slovenia
Swedia 1-2 Norwegia
Kosovo 0-1 Yunani
Bulgaria 2-5 Georgia

Uji coba
Arab Saudi 0-1 Kolombia
Argentina 5-0 Estonia
Amerika Serikat 0-0 Uruguay

UEFA Nations League Laga uji coba Timnas Argentina Timnas Portugal Lionel Messi Cristiano Ronaldo Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Bagikan