Hasil Pertandingan Liga Champions: Beda Nasib Liverpool dan Manchester City
BolaSkor.com - Liga Champions kembali menghelat pertandingan pada Kamis (26/11) dini hari WIB. Hasilnya, Liverpool keok di Anfield, sedangkan Manchester City lolos ke babak berikutnya setelah menang.
Manchester City meraih kemenangan 1-0 saat bertamu ke markas Olympiacos pada matchday 4 Grup C Liga Champions 2020-2021, di Karaiskakis Stadium. Hasil tersebut memastikan The Citizens lolos ke babak berikutnya.
Meski berstatus sebagai tim tamu, Manchester City tetap menguasai pertandingan. Skuad asuhan Pep Guardiola itu menorehkan penguasaan bola hingga 60 persen. Sementara itu, untuk urusan peluang, The Citizens mengkreasikan 22 peluang.
Baca Juga:
Prediksi Inter Milan Vs Real Madrid: Memaksimalkan Badai Cedera Los Blancos
6 Pemain Kunci Duel Inter Milan Vs Real Madrid
Terungkap Alasan di Balik Keinginan Isco Hengkang dari Real Madrid
Gol semata wayang Man City dicetak Phil Foden pada menit ke-36. Umpan manis Rahem Sterling diselesaikan tendangan keras Phil Foden dari jarak dekat.
Kemenangan membuat Man City menuai 12 poin dari empat laga. Posisi kedua menjadi milik Porto dengan tujuh angka.
Beralih ke pertandingan lainnya, Liverpool dikalahkan Atalanta 2-0 pada matchday 4 Grup D Liga Champions 2020-2021, di Stadion Anfield.
Gol pertama Atalanta dicetak Josip Ilicic pada menit ke-60. Sang striker mendapatkan umpan matang dari Alejandro Gomez.
Empat menit berselang, Atalanta semakin menjauh. Tembakan Robin Gosens ke sudut kiri bawah gawang tidak bisa dibendung Alisson.
Liverpool mencoba mengejar kemenangan pada waktu tersisa. Namun, Atalanta berhasil mempertahankan keunggulan.
Meski kalah, Liverpool masih di puncak klasemen sementara Grup D dengan raihan sembilan poin. Sementara itu, Atalanta yang menduduki posisi ketiga memiliki perolehan angka yang sama (tujuh) dengan peringkat kedua, Ajax Amsterdam.
Berikut ini hasil pertandingan Liga Champions, Kamis (26/11):
Borussia Monchengladbach 4-0 Shakhtar Donetsk
Olympiakos 0-1 Manchester City
Ajax 3-1 Midtjylland
Atletico Madrid 0-0 Lokomotiv Moscow
Bayern Munchen 3-1 RB Salzburg
Inter Milan Real 0-2 Madrid
Liverpool 0-2 Atalanta
Olympique Marseille 0-2 Porto
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Sederet Statistik Jelang Laga Manchester City vs Liverpool: Erling Haaland dan Mohamed Salah di Ambang Pecahkan Rekor Baru
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Liverpool: Musim Lalu, The Citizens Kalah Dua Kali Beruntun
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC