Hasil Pertandingan

Hasil Pertandingan: Inter Bungkam Roma, Madrid Bantai Girona

Hasil pertandingan di mana Inter Milan mengalahkan AS Roma dengan skor 2-4 dan Real Madrid menekuk Girona dengan skor 4-0.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 11 Februari 2024
Hasil Pertandingan: Inter Bungkam Roma, Madrid Bantai Girona
Roma Vs Inter (X)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Liga-liga elite Eropa kembali memutar roda kompetisi pada Minggu (11/2) dini hari WIB. Hasilnya, Inter Milan mengalahkan AS Roma dan Real Madrid menekuk Girona.

Inter Milan meraih kemenangan 4-2 dalam lawatannya ke markas AS Roma pada laga lanjutan Serie A 2023-2024, di Stadio Olimpico. Inter bangkit dari ketertinggalan.

Awalnya, Inter mencetak gol terlebih dahulu melalui sundulan Francesco Acerbi pada menit ke-17. Lewat skema sepak pojok, mantan bek Lazio itu mendulang gol melalui sundulan.

Roma menyamakan kedudukan pada menit ke-28. Gianluca Mancini yang tidak terkawal menyambar tendangan bebas dengan sundulan keras dan terukur.

Baca juga:

Nostalgia: Ketika Antonio Conte dan Arturo Vidal Jadi Judas di Derby d'Italia

3 Bukti Kehebatan Steven Zhang dalam Memimpin Inter Milan

Kisah Inter Membangun Tim dengan Pemain Gratisan

Bahkan, Giallorossi berbalik memimpin 2-1 pada menit ke-44. Memanfaatkan serangan balik, Stephan El Shaarawy melepaskan tembakan dari sudut sempit yang membentur tiang sebelum masuk ke dalam gawang.

Inter menyamakan kedudukan pada menit ke-49. Mendapatkan umpan dari sisi kanan, Marcus Thuram menyambar bola dengan menyodorkan kaki kanannya.

La Beneamata mencetak gol berikutnya berkat gol bunuh diri Angelino pada menit ke-56. Bermaksud membendung umpan dari sisi kiri, bola justru meluncur ke dalam gawang.

Ketika berupaya menyamakan kedudukan, Roma justru kembali kebobolan pada menit ke-90+3. Serangan balik yang dimotori Marko Arnautovic membuat Alessandro Bastoni yang ikut maju tidak terkawal. Akhirnya, Bastoni melepaskan tembakan keras yang gagal dimentahkan Rui Patricio.

Skor 4-2 untuk kemenangan Inter bertahan hingga peluit panjang. Ini adalah kekalahan pertama Daniele De Rossi sebagai pelatih Roma setelah pada tiga laga sebelumnya selalu menang.

Tambahan tiga poin membuat Inter semakin nyaman di puncak klasemen usai mengoleksi 60 poin dari 23 pertandingan. Berikutnya, Nerazzurri akan menjamu Salernitana (17/2).

Beralih ke LaLiga, Real Madrid membungkam pesaing terdekatnya, Girona, dengan skor telak empat gol tanpa balas. Bermain di Santiago Bernabeu, Vinicius Junior menjadi inspirasi kemenangan Los Blancos.

Real Madrid sudah unggul pada menit ke-6. Tendangan spektakuler Vinicius dari luar kotak penalti membobol gawang Girona.

Jude Bellingham membuat Madrid memimpin 2-0 setelah mencetak gol pada menit ke-35. Menerima umpan Vinicius, Bellingham yang lolos dari jebakan offside mengecoh penjaga gawang sebelum menceploskan bola.

Bellingham kembali mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-54. Vinicius kembali memiliki peran penting dalam gol tersebut karena berawal dari tusukannya pada sisi kiri pertahanan Girona.

Kemudian, pemain asal Brasil itu melepaskan tembakan yang masih bisa dimentahkan penjaga gawang Girona, Paulo Gazzaniga. Bola liar yang berada tepat di mulut gawang pun langsung dimanfaatkan Bellingham.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Rodrygo mencetak gol keempat Madrid pada menit ke-61. Membawa bola dari tengah lapangan, sang striker melepaskan tembakan keras sambil menjatuhkan diri.

Kemenangan itu membuat Madrid menjauh dari kejaran Girona yang ada di posisi kedua. Kini, Madrid yang memiliki 61 poin dan unggul lima angka dari Girona yang ada di di posisi kedua.

Berikut ini hasil pertandingan liga-liga Eropa:

Premier League

Nottingham Forest 2-3 Newcastle United

Serie A

AS Roma 2-4 Inter Milan
Sassuolo 1-1 Torino

LaLiga

Real Madrid 4-0 Girona
Las Palmas 2-0 Valencia

Bundesliga

Bayer Leverkusen 3-0 Bayern Munchen

AS Roma Inter Milan Real Madrid Girona Serie a LaLiga Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.800

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Portugal memetik kemenangan besar 9-1 atas Armenia di Estadio do Dragao pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Inggris
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Ibrahima Konate menanggapi kabar yang menyebutkan Liverpool sudah menawarkan kontrak baru kepadanya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Nonton laga Albania vs Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2026 malam ini pukul 00.00 WIB. Inggris incar kemenangan sempurna, Albania siap patahkan dominasi! Cek link streaming resmi Vision+, jadwal siaran, dan prediksi lineup paling akurat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Italia
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Menyusul penampilan yang kurang mengesankan musim ini, Santiago Gimenez terancam kehilangan tempatnya di AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi memenangi MotoGP Valencia 2025 yang digelar di Sirkuit Ricardo de Tormo.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Inggris
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Chelsea dikabarkan telah memenangkan perburuan untuk merekrut pemain berusia 16 tahun, Deinner Ordonez dari klub Ekuador Independiente del Valle.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Inggris
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Noni Madueke mengungkapkan kegembiraannya atas enam bulan pertamanya sebagai pemain Arsenal.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Piala Dunia
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Untuk lolos langsung ke Piala Dunia 2026, Italia tidak hanya butuh kemenangan, tetapi juga dengan mencetak banyak gol.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Harus Menang Besar, Italia Justru Diminta Waspadai Lini Serang Norwegia
Piala Dunia
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Pelatih Inggris Thomas Tuchel telah menginstruksikan para pemainnya untuk menghindari kartu merah yang dapat mengakibatkan larangan bermain di Piala Dunia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Spanyol
Robert Lewandowski Buka Suara tentang Masa Depannya di Barcelona
Barcelona kemungkinan besar tidak akan menawarkan perpanjangan kontrak kepada Robert Lewandowski.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Robert Lewandowski Buka Suara tentang Masa Depannya di Barcelona
Bagikan