Hasil Pertandingan: Barcelona dan Inter Menang, Man City Ditahan Imbang Tottenham

Arief HadiArief Hadi - Senin, 04 Desember 2023
Hasil Pertandingan: Barcelona dan Inter Menang, Man City Ditahan Imbang Tottenham
Manchester City 3-3 Tottenham Hotspur (Twitter)

BolaSkor.com - Persaingan di liga-liga top Eropa semakin berjalan menarik jelang periode sibuk Desember-Januari. Khususnya di tiga liga yakni Premier League, LaLiga, dan Serie A, seperti hasil yang didapat pada laga Manchester City.

The Citizens menjamu Tottenham Hotspur di Etihad Stadium pada pekan 14 Premier League. Kemenangan dapat mengembalikan mereka ke puncak klasemen, tetapi yang terjadi tidak demikian.

Tim arahan Pep Guardiola ditahan imbang Tottenham dengan skor 3-3. Tiga gol Man City dilesakkan oleh Son Heung-min (9' bunuh diri), Phil Foden (31'), dan Jack Grealish (81'), sementara tiga gol Tottenham dicetak Son (6'), Giovani Lo Celso (69'), dan Dejan Kulusevski (90').

Hasil itu menghentikan rentetan kekalahan beruntun Tottenham pada angka tiga, sedangkan Man City kini sudah tiga kali imbang beruntun di Premier League. Alhasil, Man City berada di peringkat tiga dengan 30 poin di bawah Arsenal (33 poin) dan Liverpool (31 poin).

Baca Juga:

Trisula Lini Depan Terbaik Premier League Saat Ini

Pochettino Bingung dengan Sikap Plintat-plintut Pelatih Inggris soal VAR

Chelsea Punya Karakter untuk Bersaing dengan Klub Terbaik

Man City 3-3 Tottenham (Twitter)

Beralih ke pekan 14 Serie A. Juara bertahan liga, Napoli, dipermalukan di laga kandang melawan Inter Milan dengan skor telak 0-3.

Napoli besutan Walter Mazzarri tak dapat mengonversi 15 tendangan menjadi gol serta 58 persen penguasaan bola. Inter bermain efisien dan menang melalui gol Hakan Calhanoglu (44'), Nicolo Barella (61'), dan Marcus Thuram (85').

Inter pun kembali ke puncak klasemen dengan 35 poin diikuti Juventus (33 poin), AC Milan (29 poin), dan AS Roma serta Napoli (24 poin).

Napoli 0-3 Inter Milan (Twitter)

Sementara di pekan 15 LaLiga, FC Barcelona meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0 atas Atletico Madrid di Estadi Olimpic Lluis Companys. Satu-satunya gol dicetak oleh mantan pemain Atletico, Joao Felix (28').

Barcelona tak menemui kemudahan menjebol gawang Atletico dengan 13 tendangan (dua tepat sasaran), tetapi begitu juga Atletico arahan Diego Simeone yang tidak dapat mencetak gol ke gawang Barcelona yang dijaga Inaki Pena.

Saat ini, Barcelona ada di urutan tiga klasemen dengan 34 poin dan berada di bawah Real Madrid serta Girona yang sama-sama mengoleksi 38 poin. Berikut hasil lengkap laga lainnya:

Gol Joao Felix ke gawang Atletico Madrid (Twitter)

Premier League (Pekan 14)

Man City 3-3 Tottenham
Bournemouth 2-2 Aston Villa
West Ham 1-1 Palace
Liverpool 4-3 Fulham
Chelsea 3-2 Brighton
Newcastle 1-0 Man United
Nottingham 0-1 Everton
Burnley 5-0 Sheffield
Arsenal 2-1 Wolves
Brentford 3-1 Luton

Serie A (Pekan 14)

Napoli 0-3 Inter
Sassuolo 1-2 Roma
Udinese 3-3 Verona
Fiorentina 3-0 Salernitana
Lecce 1-1 Bologna
Milan 3-1 Frosinone
Lazio 1-0 Cagliari
Genoa 1-1 Empoli
Monza 1-2 Juventus

LaLiga (Pekan 15)

Barcelona 1-0 Atletico
Sevilla 1-1 Villarreal
Almeria 0-0 Real Betis
Mallorca 0-0 Alaves
Osasuna 1-1 Sociedad
Madrid 2-0 Granada
Bilbao 4-0 Vallecano
Girona 2-1 Valencia
Las Palmas 2-0 Getafe

LaLiga Premier League Serie a Inter Inter Milan Premier keague Barcelona Manchester City
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.249

Bagikan