Hasil NBA: Milwaukee Bucks Pecahkan Rekor
BolaSkor.com - Laga antara Milwaukee Bucks kontra Miami Heat pada laga lanjutan NBA 2020-2021, Rabu (30/12) menyimpan aroma dendam. Bucks sukses menumbangkan Heat dengan skor 149-97.
Bucks tentu masih belum melupakan pil pahit pada final Wilayah Timur NBA musim lalu. Kala itu, Bucks yang lebih diunggulkan justru tumbang dan gagal berjumpa Los Angeles Lakers di partai puncak.
Saat kembali berjumpa dengan Heat, pemain Bucks tampaknya ingin meluapkan kekesalan. Rekor pun tercipta pada laga ini.
Bucks mencatatkan 29 tembakan tiga angka dalam satu pertandingan. Jumlah itu mengalahkan raihan Houston Rockets yang pernah membukukan 27 tembakan tiga angka.
Baca Juga:
Bucks memasukkan 29 tembakan tiga angka dari 51 percobaan. Uniknya, hanya Giannis Antetoukounmpo yang tidak mencetak three point.
Adapun pemain yangt mencetak tiga angka terbanyak adalah Jrue Holiday. Ia mencatatkan enam tembakan masuk dari 10 percobaan.
Bintang pertandingan pada laga Bucks kontra Heat juga bukan Giannis. Pebasket asal Yunani itu hanya membukukan sembilan angka.
Pencetak angka terbanyak justru datang dari Khris Middleton dengan 25 poin. Disusul Jrue Holiday dengan 24 angka.
Hasil NBA Lainnya:
Boston Celtics 116 Vs 111 Indiana Pacers
Toronto Raptors 93 Vs 100 Philadelphia 76ers
Chicago Bulls 115 Vs 107 Washington Wizards
Orlando Magic 118 Vs 107 Oklahoma Magic
New Orleans Pelicans 86 Vs 111 Phoenix Suns
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Lolos dengan Catatan Sempurna, Harry Kane: Inggris Favorit di Piala Dunia 2026
Adrian Wibowo dan Tim Geypens Berpeluang Perkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025
Cedera Lebih Parah, Brasil Kembalikan Gabriel ke Arsenal
Peluang ke Piala Dunia 2026 Tertutup, Nigeria Tuding Kongo Gunakan Voodoo
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Menang Besar, Jerman dan Belanda Raih Tiket Langsung
Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Champions League 2025, Bukti Keseriusan FSMI Kembangkan Minifootball di Tanah Air
Kena Denda Rp105 Juta, Persib Imbau Bobotoh Patuhi Regulasi
Ada Rizky Ridho di Nomine, Kapan Pengumuman FIFA Puskas Award 2025?
Pelatih Persib Bojan Hodak Bertemu Modric dan Zlatko Dalic, Apa yang Dibicarakan?