Hasil NBA: LeBron James 44 Poin, Lakers Raih Kemenangan

LeBron James mencetak 44 poin dan membawa Los Angeles Lakers meraih kemenangan.
Budi Prasetyo HarsonoBudi Prasetyo Harsono - Kamis, 15 November 2018
Hasil NBA: LeBron James 44 Poin, Lakers Raih Kemenangan
LeBron James. (Twitter NBA)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Los Angeles Lakers mulai menemukan performa terbaik setelah sempat terseok-seok pada awal NBA 2018-2019. Dalam empat pertandingan terakhir, Lakers berhasil meraih kemenangan.

Portland Trail Blazers menjadi korban selanjutnya kebangkitan Los Angeles Lakers. Bermain di Staples Center, Kamis (15/11), Lakers tampil impresif.

Sempat tertinggal pada kuarter pertama, Los Angeles Lakers mulai bangkit setelah kuarter kedua. LeBron James tampil impresif pada pertandingan tersebut.

Bagaimana tidak, LeBron James membukukan 44 poin untuk Los Angeles Lakers pada pertandingan tersebut. Selain itu, James memiliki catatan delapan assist dan 10 rebound.

Artinya, LeBron James mencatatkan double double pada pertandingan tersebut. Bahkan, pebasket berusia 33 tahun itu hampir saja mencatatkan triple double.

Pemain lain yang bersinar pada pertandingan tersebut adalah JaVale McGee dan Brandon Ingram. McGee mencetak 20 poin, sementara 17 poin tercatat atas nama Ingram.

Hasilnya, Los Angeles Lakers pun menang dengan selisih sembilan poin dari Portland Trail Blazers. LeBron James dan kawan-kawan unggul dengan skor 126-117.

Dari wilayah timur NBA, dua tim penguasa sama-sama menelan kekalahan tipis. Toronto Raptors dan Milwaukee Bucks takluk dari lawan masing-masing.

Detroit Pistons menjadi pengganjal Toronto Raptors setelah menang 106-104. Sementara itu, Milwaukee Bucks harus mengakui keunggulan Memphis Grizzlies dengan skor 113-116.

Hasil Lengkap NBA:

Orlando Magic 111-106 Philadelphia Sixers

Washington Wizards 119-95 Cleveland Cavaliers

Brooklyn Nets 107-120 Miami Heat

Boston Celtics 111-82 Chicago Bulls

Toronto Raptors 104-106 Detroit Pistons

Milwaukee Bucks 113-115 Memphis Grizzlies

Minnesota Timberwolves 107-100 New Orleans Pelicans

Oklahoma City Thunder 128-103 New York Knicks

Dallas Mavericks 118-68 Utah Jazz

Phoenix Suns 116-96 San Antonio Spurs

Los Angeles Lakers 126-117 Portland Trail Blazers

Los Angeles Lakers LeBron James Breaking News NBA
Ditulis Oleh

Budi Prasetyo Harsono

Falling in love with the beauty of football because of Alessandro Del Piero and Paolo Maldini. Part time musician, full time journalist.
Posts

5.618

Berita Terkait

Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Spanyol
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Karier pelatih di Real Madrid tak selalu panjang. Dari Camacho hingga Benítez, kini Xabi Alonso masuk daftar pelatih dengan masa jabatan tersingkat di Los Blancos.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Italia
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Luciano Spalletti merasa Juventus asuhannya masih belum selevel dengan Inter Milan dan Napoli.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Inggris
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Pelatih baru Chelsea Liam Rosenior yakin sudah memiliki sumber daya untuk meraih kemenangan saat bersiap menjamu Arsenal.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Pelatih asal Inggris itu mengaku sudah menjalin komunikasi secara virtual dengan beberapa pemain Timnas Indonesia selepas dirinya resmi menahkodai Skuad Garuda.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Timnas
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
John Herdman itu yakin Skuad Garuda punya potensi besar lolos ke Piala Dunia.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Timnas
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Cesar Meylan buka suara soal keputusannya mengikuti John Herdman ke Timnas Indonesia. Bukan sekadar 15 tahun bekerja bersama, ini alasan sesungguhnya sang asisten pelatih.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Upaya perdamaian The Jakmania dengan Viking terus dilakukan. Pendiri dan mantan Ketum Jakmania, Bung Ferry, diterima dengan baik di Bandung
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Bagikan