Hasil MotoGP Italia: Marc Marquez Terjungkal, Fabio Quartararo Juara
BolaSkor.com - Pembalap Monster Energy Yamaha Fabio Quartararo finis pertama di MotoGP Italia yang berlangsung di Sirkuit Mugello, Minggu (30/5) malam WIB.
Fabio Quartararo finis lebih cepat 2,592 detik dari pembalap Red Bull KTM Miguel Oliveira, yang meraih peringkat kedua. Di podium ketiga MotoGP Italia diisi Joan Mir.
Baca Juga:
FP3 MotoGP Italia: Bagnaia Membanggakan, Rossi Tak Tembus Q2
Pembalap Ducati Pecco Bagnaia menggebrak selepas start. Quartararo dan Johann Zarco mencoba membayangi di urutan kedua dan ketiga.
Pada putaran kedua, petaka dialami Marc Marquez yang terjatuh dan tidak bisa melanjutkan lomba. Tak lama kemudian, Pecco Bagnaia menyusul terjatuh dan posisi terdepan diambil alih Quartararo.
Quartararo tak mendapatkan banyak tekanan. Pembalap asal Prancis itu melesat mulus dan meninggalkan lawan-lawannya.
Pertarungan sengit terjadi dalam perebutan posisi kedua dan ketiga. Johann Zarco yang sempat berada di posisi kedua kemudian melorot setelah disalip Miguel Oliveira dan Joan Mir.
Sementara Valentino Rossi yang sempat tercecer di posisi 15 berhasil merangsek ke posisi 10.
Saat balap tersisa lima lap, Alex Rins terjatuh, pun dengan Takaaki Nakagami yang terjatuh di tikungan 14. Hingga balapan usai, Fabio Quartararo tak tertahankan dan finis pertama.
Hasil MotoGP Italia 2021
1. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) 41 menit 16,344 detik
2. Miguel Oliveira (Red Bull KTM) +2,592 detik
3. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +3,000 detik
4. Johann Zarco (Pramac Ducati) +3,535 detik
5. Brad Binder (KTM) +4,903 detik
6. Jack Miller (Ducati Team) +6,233 detik
7. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini) +8,030 detik
8. Maverick Vinales (Monster Yamaha) +17,239 detik
9. Danilo Petrucci (KTM Tech3) +23,296 detik
10. Valentino Rossi (Petronas Yamaha) +25,146 detik
Yusuf Abdillah
9.911
Berita Terkait
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri