Liga Champions

Hasil Liga Champions: Gol Semata Wayang Ousmane Dembele Bawa PSG Bungkam Arsenal

Hasil pertandingan Arsenal Vs PSG berakhir dengan skor 0-1 berkat gol semata wayang Ousmane Dembele.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 30 April 2025
Hasil Liga Champions: Gol Semata Wayang Ousmane Dembele Bawa PSG Bungkam Arsenal
Arsenal Vs PSG (X/PSG_Inside)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal gagal meraih hasil positif ketika menjamu Paris Saint-Germain (PSG) usai kalah dengan skor tipis 1-0 pada leg pertama semifinal Liga Champions 2024-2025, di Emirates Stadium, Rabu (30/4) dini hari WIB. Gol semata wayang tim tamu dicetak Ousmane Dembele.

Bermain di kandang, Arsenal mencoba memanfaatkannya dengan meraih kemenangan. The Gunners sadar, leg kedua tidak akan mudah.

Namun, Arsenal gagal mengimbangi kekuatan PSG. Arsenal hanya mencatatkan penguasaan bola sebesar 47 persen. Sementara itu, untuk urusan peluang, Les Parisiens satu lebih banyak (11 peluang).

Baca Juga:

Liga Champions: Singkirkan Liverpool dan Aston Villa, PSG Tidak Takut Menghadapi Arsenal

Liga Champions: Arsenal Selayaknya Waspada, PSG Punya Status Penakluk Tim Inggris

3 Alasan PSG Akan Mencuri Kemenangan di Kandang Arsenal

Bahkan, PSG sudah unggul 1-0 ketika pertandingan baru berjalan empat menit. Mendapatkan umpan dari Khvicha Kvaratskhelia, Dembele melepaskan sontekan yang membobol gawang David Raya.

Kemudian, PSG kembali menekan pertahanan Arsenal lewat pergerakan Kvaratskhelia pada menit ke-16. Mantan pemain Napoli itu melakukan tusukan dan terjatuh di area penalti. Namun, wasit tidak menunjuk titik putih.

PSG kembali menekan pada menit ke-32. Desire Doue mendapatkan ruang melepaskan tembakan setelah melakukan satu gerakan tipuan. Namun, tendangannya masih bisa diamankan Raya. Kemudian, bola liar yang disambar Fabian Ruiz mengenai mistar gawang.

Arsenal Vs PSG (X/Arsenal)

Arsenal nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-40. Sayangnya, Gabriel Martinelli gagal menyambut bola yang tepat berada di depan mulut gawang.

Martinelli kembali mendapatkan peluang empat menit berselang. Lolos dari jebakan offside, sang striker melepaskan tembakan mendatar. Namun, upayanya masih terbendung penyelamatan apik Gianluigi Donnarumma.

Skor 1-0 untuk kemenangan PSG pun bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua

Arsenal Paris Saint-Germain PSG Liga Champions Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.865

Berita Terkait

Timnas
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
PSSI mulai bergerak ke Eropa untuk mewawancara kandidat pelatih Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 26 November 2025
Dua Exco PSSI Terbang ke Eropa Malam Ini untuk Wawancara Calon Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Untuk pertama kalinya, Eberechi Eze dan Michael Olise akan kembali berada dalam satu lapangan.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Arsenal vs Bayern Munchen: Persahabatan Eberechi Eze dan Michael Olise, dari Papan Catur ke Panggung Liga Champions
Liga Champions
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Berikut fakta dan statistik yang perlu diketahui jelang menyaksikan duel Arsenal melawan Bayern Munchen di Emirates.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Arsenal vs Bayern Munchen
Bulu Tangkis
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Raymond/Joaquin yang mencuri perhatian di turnamen level Super 500 Australia Open 2025 langsung digadang-gadang sebagai The Next Minions.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Sukses di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Enggan Disamakan dengan The Minions
Inggris
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Dalam laga melawan Chelsea di Liga Champions, bintang Barcelona Lamine Yamal dibuat tidak berkutik oleh Marc Cucurella.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Liga Champions
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liverpool akan menjamu PSV Eindhoven di Stadion Anfield dalam pertandingan lanjutan Liga Champions 2025-2026, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Fakta dan Statistik Jelang Duel Liverpool vs PSV, Tim Tamu Hobi Cetak Gol Telat
Liga Indonesia
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Hasil imbang cukup membuat Persib Bandung lolos ke-16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Persib Butuh Hasil Imbang Lawan Lion City untuk ke-16 Besar, Marc Klok: Kita Harus Menang
Jadwal
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Juara Premier League Liverpool akan melawan kampiun Eredivisie PSV di Stadion Anfield dalam laga lanjutan Liga Champions, Kamis (27/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Liverpool vs PSV, Kamis 27 November 2025
Jadwal
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Hasil imbang cukup membuat Persib Bandung lolos ke-16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Link Streaming Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 26 November 2025
Bulu Tangkis
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Gelar pertama diraih pasangan ganda putra, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 26 November 2025
Hasil Australia Open 2025: Indonesia Bawa Pulang 2 Gelar
Bagikan