Hasil Liga 1: PSM Bantai Persita, PSS Akhirnya Menang
BolaSkor.com - PSS Sleman akhirnya memetik kemenangan lagi, setelah terakhir kali pada 15 Oktober 2021 saat mengalahkan Barito Putera dengan skor 3-2. Kepastian ini didapat usai Super Elja menang 2-1 atas Borneo FC, pada laga pekan ke-10 Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/11) sore WIB.
PSS unggul lebih dahulu melalui Irfan Jaya pada menit ke-45+1. Bola hasil tendangan plecingnya masuk meluncur deras ke gawang Borneo FC.
Borneo FC baru bisa menyamakan kedudukan melalui penalti Francisco Torres pada menit ke-58. PSS akhirnya menutup laga dengan kemenangan, usai Irfan Jaya mencetak gol kedua melalui sepakan kaki kanannya pada menit ke-61. Skor 2-1 untuk kemenangan PSS.
Hasil ini membuat menduduki posisi ke-13 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan 11 poin dari 10 laga. Pesut Etam ada satu tempat di bawah PSS dengan selisih satu angka.
Baca Juga:
Selanjutnya, PSM Makassar berhasil mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 3-0, pada laga pekan ke-10 Liga 1 2021/2022 di Stadion Manahan, Solo, Senin (1/11) malam WIB.
PSM unggul lebih dahulu melalui sepakan jarak jauh Muhammad Arfan pada menit ke-28. Arfan kembali mencetak gol melalui sepakan kaki kanannya pada menit ke-75.
Wiljan Pluim menutup kemenangan PSM dengan gol sepakan indah kaki kanannya pada menit ke-78. Skor 3-0 untuk kemenangan PSM.
PSM naik ke posisi kelima dengan raihan 16 poin dari 10 laga. Sedangkan Persita ada di posisi ke-9 dengan raihan 13 poin dari 10 laga.
Hasil Liga 1:
PSS Sleman 2-1 Borneo FC
PSM Makassar 3-0 Persita Tangerang
Tengku Sufiyanto
17.714
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina