Hasil Liga 1: Persija Jakarta Raih Kemenangan Tandang Pertama, Arema Tahan Imbang Persipura

Di laga lain, Semen Padang takluk 1-2 dari Madura United.
Hadi FebriansyahHadi Febriansyah - Minggu, 20 Oktober 2019
Hasil Liga 1: Persija Jakarta Raih Kemenangan Tandang Pertama, Arema Tahan Imbang Persipura
Marko Simic (Media Persija Jakarta)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta meraih kemenangan tandang pertama di Liga 1 2019 ketika secara dramatis mengalahkan PSM Makassar 1-0 di Stadion Andi Mattalatta, Minggu, (20/10).

Pertandingan berjalan dengan sengit. PSM Makassar dan Persija Jakarta saling jual beli serangan.

Beberapa kali Andritany Ardhiyasa melakukan penyelamatan krusial. Persija Jakarta tidak tinggal diam. Menit ke-35 Macan Kemayoran mendapatkan peluang emas. Namun tendangan dari Ramdani Lestaluhu, masih terlalu pelan dan bisa ditangkap dengan mudah oleh Rivky Mokodompit.

Kedua tim sebenarnya memiliki peluang emas. Tercatat dua menghampiri Persija Jakarta melalui Marko Simic dan tiga dari PSM Makassar. Tapi skor kaca mata tidak berubah hingga peluit babak pertama berakhir.

Baca Juga:

Debut Kurang Manis, Edson Tavares Ingin Pemain Persija Jakarta Lupakan Euforia Juara

Tiga Laga Tandang Beruntun Jadi Tantangan Edson Tavares di Persija Jakarta

Babak kedua berjalan, tempo pertandingan tidak berkurang. Justru, pada babak kedua Persija Jakarta menekan pertahanan PSM. Namun dewi fortuna belum berpihak kepada Macan Kemayoran dan serangannya masih belum berbuah gol.

PSM Makassar memiliki peluang emas melalui Rizky Eka. Lewat solo run yang dilakukannya dan berhasil mengelabui dua pemain Persija. Tapi tendangan masih bisa ditahan oleh Fachrudin Aryanto.

Menit ke-78 Persija Jakarta kembali mendapatkan peluang. Kali ini lewat Riko Simanjuntak. Tapi tendangan dari sudut sempitnya masih membentur mistar gawang.

Persija Jakarta akhirnya mencetak gol pada menit ke-85. Tendangan keras jarak jauh dari Marko Simic berhasil merobek gawang PSM yang dijaga oleh Rivky Mokodompit.

Dengan hasil ini Macan Kemayoran berhasil keluar dari zona degradasi dan berada di posisi ke-13 dengan meraih 23 poin dari 21 pertandingan yang mereka lakoni. Sementara, PSM Makassar tertahan di posisi kesembilan dengan 30 poin.

Baca Juga:

Persiapan Matang Persib agar Pemain Rileks Jelang Hadapi Persebaya

Rene Alberts Sebut Persebaya Lebih Diuntungkan Ketimbang Persib

Pada pertandingan lain, Semen Padang gagal mempertahankan rapor lima pertandingan mereka tanpa kekalahan. Ketika menghadapi Madura United, Kabau Sirah harus kalah 1-2 di Stadion H. Agus Salim, Padang, Minggu (20/10).

Semen Padang tertinggal terlebih dahulu lewat gol Alexandre Rakic, namun dibalas pada babak kedua oleh Karl Marx pada menit ke-75. Tapi akhirnya Laskar Sape Kerrap berhasil mengunci tiga poin lewat gol yang dicetak oleh Diego Assis pada menit ke-90.

Hasil ini membuat Madura United berada di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2019. Alberto Goncalves dan kawan-kawan berhasil meraih 41 poin dari 23 laga yang sudah mereka jalani. Sementara, Semen Padang berada di posisi ke-15 dengan 22 poin.

Sementara itu, Persipura Jayapura gagal meraih kemenangan usai ditahan oleh Arema FC 2-2 saat bertanding di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Minggu (20/10).

Persipura berhasil unggul pada babak pertama lewat gol yang ciptakan oleh Todd Rivaldo Ferre pada menit ke-34 dan empat menit sebelum babak pertama berakhir, Boaz Solossa menggandakan keunggulan Mutiara Hitam.

Arema FC tidak tinggal diam. Singo Edan memulai pertandingan dengan tekanan. Akhirnya pada menit ke-75 Makan Konate berhasil mencetak gol untuk memperkecil kedudukan. Di luar dugaan, Arema FC bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-82 lewat Jayus Hariono.

Hasil ini membuat Arema FC tertahan di posisi keenam dengan 34 poin. Semantara, Persipura Jayapura berada di bawahnya dengan poin yang sama.

Persija jakarta Psm makassar Semen padang Madura united Persipura jayapura Arema FC Liga 1 Liga 1 2019
Posts

4.870

Berita Terkait

Ragam
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Persija Jakarta merayakan hari jadinya yang ke-97 pada hari ini, Jumat (28/11). #96WeRiseAgain
Tengku Sufiyanto - Jumat, 28 November 2025
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Liga Indonesia
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Rizky Ridho menandatangani kontrak baru berdurasi dua tahun. Ridho dipersilakan hengkang sebelum kontrak berakhir asalkan ke tim luar negeri.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Persija akan menjamu PSIM pada pertandingan pekan 14 Super League 2025/2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Liga Indonesia
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Persija menjalin kemitraan strategis dengan Terengganu FC. Kolaborasi ini diresmikan dalam penandatangan kerja sama di Jakarta, Jumat (28/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Liga Indonesia
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija mulai menyiapkan strategi transfer untuk menghadapi putaran kedua. Pemain asing tidak ada yang posisinya aman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Ivar Jenner memutuskan hengkang dari FC Utrecht musim depan. Apakah Ivar akan melanjutkan kariernya di Persija?
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Liga Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Persija tidak akan turun dengan kekuatan penuh saat menjamu PSIM Yogyakarta. Kapten tim Rizky Ridho absen karena akumulasi kartu kuning.
Rizqi Ariandi - Jumat, 28 November 2025
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Persik Kediri dan PSBS Biak mengalami kenaikan posisi di klasemen sementara Super League.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 27 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Liga Indonesia
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSIM akan dijamu Persija di SUGBK, Jakarta, Jumat (28/11). Tak kurang dari 50 ribu suporter diprediksi bakal memadati SUGBK.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
Liga Indonesia
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Persija ingin mengalahkan PSIM di momen spesial. Hari ulang tahun klub ke 97 dan momen kembali bermain di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Kamis, 27 November 2025
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Bagikan