Hasil Liga 1: Penalti Marco Motta Melambung, Persija Gagal Bungkam Barito Putera

Skor 1-1 untuk kedua tim tidak berubah sampai akhir pertandingan.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 05 November 2021
Hasil Liga 1: Penalti Marco Motta Melambung, Persija Gagal Bungkam Barito Putera
Penyerang Persija Jakarta, Marko Simic (BolaSkor.com/Putra Wijaya)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta kembali gagal meraih kemenangan setelah bermain imbang 1-1 dengan Barito Putera pada pekan ke-11 Liga 1 2021/2022 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (5/11) malam WIB. Dalam laga ini Persija sebetulnya nyaris menang andai sepakan penalti Marco Motta tepat sasaran.

Persija mendapat peluang pertama saat laga baru berjalan dua menit lewat tendangan bebas Marko Simic. Namun, sepakan Simic masih bisa dimentahkan kiper Barito Putera, Aditya Harlan.

Barito Putera yang berstatus sebagai tim tamu justru unggul terlebih dulu lewat Aleksandar Rakic di menit 14. Rakic berhasil meneruskan umpan Raphinha yang mampu menembus sisi kanan pertahanan Persija.

Gol tersebut membuat para pemain Persija tersentak. Tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-26 melalui Marko Simic. Penyerang asal Kroasia tersebut sukses meneruskan umpan tendangan bebas Riko Simanjuntak dengan sundulan yang mengarah ke pojok kanan gawang Barito Putera.

Memasuki babak kedua, Persija dan Barito Putera bermain lebih hati-hati. Akibatnya, tidak banyak peluang yang terjadi di 45 menit kedua ini.

Baca Juga:

Hasil Liga 1: Dramatis, Bali United Kalahkan Persipura 1-0

PT LIB Pastikan Seri Ketiga Liga 1 Digelar di Jawa Tengah dan Yogyakarta

Persija yang memburu gol kedua demi memenangi pertandingan mencoba memasukkan pemain baru dengan tipikal menyerang, seperti Braif Fatari, Dony Tri Pamungkas, hingga Taufik Hidayat. Dony sempat membuat ancaman melalui sepakan kerasnya dari luar kotak penalti, tapi masih terlalu melebar dari gawang Barito Putera.

Persija akhirnya mendapat momentum untuk mencetak gol kedua sekaligus memastikan poin penuh dalam laga ini setelah Riko Simanjuntak dijatuhkan Aditya Harlan di kotak penalti. Keputusan wasit Dwi Purba Adi Wicaksana yang menunjuk titik putih untuk Persija mendapat protes keras dari para pemain Barito Putera.

Akibat protes itu, pertandingan harus terhenti sekitar 7 menit. Saat laga kembali dilanjutkan, Marco Motta yang jadi eksekutor tendangan 12 pas gagal melaksanakan tugasnya dengan baik.

Sepakan pemain asal Italia tersebut terlalu keras dan melambung tinggi. Skor 1-1 untuk kedua tim pun tidak berubah.

Hasil imbang ini tidak mengubah posisi kedua tim di papan klasemen. Persija tetap di peringkat 8 dengan 15 poin, sedangkan Barito Putera belum beranjak dari posisi 16 dengan poin 9.


Susunan pemain:

Persija: Andritany Ardhiyasa; Marco Motta, Yann Motta, Maman Abdurrahman, Novri Setiawan; Tony Sucipto, Rohit Chand, Dwiki Arya; Alfriyanto Nico Saputro, Riko Simanjuntak, Marko Simic

Barito Putera: Adhitya Harlan; Dandi Maulana, Nazar Nurzaidin, Miftah Anwar Sani; Ambrizal Umanailo, Bayu Pradana, M Lutfi Kamal, M Rafi Syaharil, Rafael Gomes; Aleksandar Rakic, Bagas Kaffa

Persija jakarta Barito Putera Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.298

Berita Terkait

Italia
Ditanya Tim Favorit di Italia, Bintang PSG Akui Mendukung AC Milan
Bradley Barcola, bintang muda PSG, mengaku sebagai pendukung AC Milan. Ia bahkan sempat jadi incaran Rossoneri sebelum gabung ke Paris Saint-Germain.
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Ditanya Tim Favorit di Italia, Bintang PSG Akui Mendukung AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persis Solo Senin 27 Oktober 2025
Persib menghadapi Persis Solo, pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Senin (27/10) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persis Solo Senin 27 Oktober 2025
Lainnya
Angkat Besi Sumbang Medali Emas Kedua Untuk Tim Indonesia di AYG 2025
Cabang olahraga (cabor) angkat besi berhasil meraih medali emas kedua untuk Tim Indonesia di ajang Asian Youth Games Bahrain 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Angkat Besi Sumbang Medali Emas Kedua Untuk Tim Indonesia di AYG 2025
Liga Indonesia
Kelelahan, Bojan Hodak Rotasi Pemain Persib saat Hadapi Persis Solo
Persib Bandung akan menghadapi Persis Solo. Pertandingan lanjutan Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Bandung, Senin (27/10).
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Kelelahan, Bojan Hodak Rotasi Pemain Persib saat Hadapi Persis Solo
Internasional
Piala ASEAN FIFA Resmi Diluncurkan
Peluncuran ini dilakukan di sela KTT ASEAN ke-47 di Kuala Lumpur, Malaysia.
Rizqi Ariandi - Senin, 27 Oktober 2025
Piala ASEAN FIFA Resmi Diluncurkan
Liga Indonesia
Masa Depan Jan Olde Riekerink sebagai Pelatih Dewa United Ditentukan dari Hasil di ACGL 2025
Hal tersebut disampaikan Presiden Dewa United Banten FC, Ardian Satya Negara saat ditemui seusai laga perdana ACGL 2025 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (26/10) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Masa Depan Jan Olde Riekerink sebagai Pelatih Dewa United Ditentukan dari Hasil di ACGL 2025
Italia
Alessandro Del Piero Klaim Igor Tudor Bukan Masalah Utama Juventus
Alessandro Del Piero membela Igor Tudor usai Juventus kembali kalah dari Lazio. Menurut sang legenda, krisis Bianconeri bukan karena pelatih, melainkan masalah lebih besar di dalam tim.
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Alessandro Del Piero Klaim Igor Tudor Bukan Masalah Utama Juventus
Bulu Tangkis
Hasil French Open 2025: Fajar/Fikri Runner-up Usai Tunduk Dari Pasangan Korea Selatan
Fajar/Fikri gagal merebut gelar juara seusai tunduk di tangan pasangan Korea Selatan, Kim Won Ho/Seo Seung Jae pada babak final turnamen level Super 750 itu.
Tengku Sufiyanto - Senin, 27 Oktober 2025
Hasil French Open 2025: Fajar/Fikri Runner-up Usai Tunduk Dari Pasangan Korea Selatan
Spanyol
Ejekan Nyelekit Vinicius Junior kepada Lamine Yamal
Panas! Vinicius Junior terlibat adu mulut dengan Lamine Yamal usai Real Madrid kalahkan Barcelona 2-1 di Bernabeu. Vinicius melontarkan ejekan pedas yang langsung dibalas Yamal di lorong stadion!
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Ejekan Nyelekit Vinicius Junior kepada Lamine Yamal
Italia
Juventus Ulangi Catatan Kelam 34 Tahun Lalu, Igor Tudor Tidak Takut Dipecat
Juventus kembali terpuruk setelah kalah dari Lazio dan gagal mencetak gol dalam empat laga beruntun, rekor buruk yang terakhir terjadi 34 tahun lalu. Igor Tudor buka suara soal ancaman pemecatan.
Johan Kristiandi - Senin, 27 Oktober 2025
Juventus Ulangi Catatan Kelam 34 Tahun Lalu, Igor Tudor Tidak Takut Dipecat
Bagikan