Hasil Liga 1: Beto Goncalves Bawa Madura United Menang atas Persiraja

Madura United menang tipis 1-0.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 14 Februari 2022
Hasil Liga 1: Beto Goncalves Bawa Madura United Menang atas Persiraja
Beto Goncalves melaakukan selebrasi. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Madura United mengamankan poin penuh saat menghadapi Persiraja Banda Aceh pada pekan ke-25 Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (14/2) malam WIB.

Kedua tim tampil cukup seimbang sepanjang pertandingan. Namun, Madura United mampu mencuri gol cepat saat pertandingan baru berjalan lima menit.

Penyerang andalan Madura United, Beto Goncalves, menjadi pahlawan kemenangan timnya malam ini. Beto mencatatkan namanya di papan skor pada menit kelima setelah memanfaatkan umpan Asep Berlian.

Setelah gol itu Madura United semakin gencar dalam menekan pertahanan Persiraja melalui umpan-umpan pendek dan variasi serangan. Akan tetapi ketangguhan barisan pertahanan Persiraja membuat Madura United gagal menambah keunggulannya.

Baca Juga:

Hasil Liga 1: Barito Putera Sikat Persipura, Persik Tekuk Persela

Robert Alberts Sudah Perkirakan Lima Besar Liga 1 Bakal Sengit

Di sisi lain, Persiraja mencoba mencuri kesempatan di babak kedua dengan memasukkan Paulo Henrique menggantikan Defri Rizki. Masuknya penyerang asal Brasil itu membuat serangan Persiraja menjadi lebih hidup.

Beberapa peluang berhasil didapat melalui Paulo Henrique dan Jabar Sharza. Hanya saja upaya yang dilakukan Persiraja di babak kedua tidak membuahkan hasil sehingga skor 1-0 untuk Madura United bertahan hingga laga usai.

Hasil ini membuat Madura United naik ke peringkat 11 dengan 29 poin, sedangkan Persiraja masih di posisi juru kunci atau 18 dengan poin 12.

Susunan pemain:

Madura United: Hong Jung-nam; Novan Sasongko, Fachruddin Aryanto (C), Andik Rendika Rama, Jaimerson Xavier; Asep Berlian, Fandry Imbiri, Renan da Silva; Beto Goncalves, Bayu Gatra, Hugo Gomes

Persiraja: Fakhrurrazi Quba; Rendy Saputra, Chairul Rifan, Leo Lelis, Andika Kurniawan, Yasvani; Defri Rizki (C), Jabar Sharza, Alvin Abdul, Khairil Anwar; Bruno Dybal

Madura united Persiraja banda aceh Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.668

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Bagikan