Liga 1
Hasil Liga 1 2024/2025: Persebaya Tersungkur di Bali, Persija Dapat 3 Poin dari Lawatan ke Maluku
BolaSkor.com - Tren positif Persebaya Surabaya harus terputus di tangan Bali United. Dalam laga lanjutan Liga 1 2024/2025 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (28/12) malam WIB, Bajul Ijo kalah 0-2 dari Bali United.
Dua gol kemenangan Bali United dilesakkan oleh Privat Mbarga (63') dan Irfan Jaya (66'). Dalam laga tersebut, memang Bali United yang bertindak sebagai tuan rumah bermain ngotot.
Kekalahan ini membuat Persebaya terancam digusur Persib Bandung dari puncak klasemen. Persebaya kini masih di puncak klasemen sementara dengan 37 poin dari 17 laga. Hanya selisih dua angka dari Persib di posisi kedua, dengan tabungan dua laga (15 laga).
Baca Juga:
Hasil Liga 1 2024/2025: Persik Hajar Borneo FC dan PSS Sleman Gulung Madura United 4-0
Erick Thohir Pastikan PSSI Terus Bersih-bersih Kompetisi Lokal, Termasuk Liga 1 dan Liga 2
View this post on Instagram
Pada pertandingan lainnya, Persija Jakarta mencuri tiga poin dari tuan rumah Maluku United di Stadion Gelora Kie Raha, Sabtu (28/12) sore WIB. Gol kemenangan Macan Kemayoran diciptakan lewat tendangan lengkungan indah sepak pojok Maciej Gajos pada menit ke-24.
Hasil ini menempatkan Persija naik ke posisi ketiga dengan 31 poin dari 17 laga. Sedangkan Malut United ada di posisi ke-12 dengan 22 poin dari 17 laga.
Sementara itu, PSBS Biak mengalahkan Dewa United FC 3-1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (28/12) sore WIB. Tiga gol PSBS Biak dilesakkan Armando Oropa (35'), Alexsandro (72'), dan Williams Lugo (79'). Satu gol Dewa United FC diciptakan Septian Bagaskara (78'). Dewa United FC harus bermain dengan 10 pemain setelah Risto Mitrevski mendapat kartu merah pada menit ke-86.
Hasil ini membuat PSBS Biak berada di posisi ke-9 dengan 25 poin dari 17 laga. Dewa United FC satu tingkat di bawahnya dengan poin sama, namun kalah selisih gol.
Hasil Liga 1 2024/2025:
PSBS Biak 3-1 Dewa United FC
Malut United 0-1 Persija Jakarta
Bali United 2-0 Persebaya Surabaya
Tengku Sufiyanto
17.715
Berita Terkait
Link Streaming Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Live Sebentar Lagi
Ribuan Pesepak Bola Muda Ramaikan GMT Soccer Tournament 2025 di Kandang Persita Tangerang
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan