Hasil Liga 1 2022/2023: PSM Makassar Tertahan, Persib Selamat dari Kekalahan
BolaSkor.com - Persib Bandung selamat dari kekalahan ketika dijamu Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (13/3). Sempat tertinggal, Persib memaksa laga berkesudahan 2-2.
Persebaya Surabaya unggul lebih dahulu lewat gol M. Supriadi pada menit ke-23. Ze Valente menggandakan keunggulan setelah tendangan bebas kaki kirinya tak bisa diantisipasi.
Persib berusaha mengejar ketertinggalan, namun berkali-kali menemui kegagalan. Pada menit ke-55, upaya lewat David da Silva termasuk sepak pojok Marc Klok tak berhasil.
Baca Juga:
Peluang Persija Juara Makin Tipis, Presiden Klub Minta Maaf
Peluang Juara Tertutup, Ini Tekad Madura United di Sisa Kompetisi
Bola sundulan David da Silva kena mistar pada menit ke-64. Persib memangkas ketertinggalan menyusul gol bunuh diri Riswan menit ke-77.
Skor menjadi 2-2 setelah David da Silva mencetak gol menit ke-83. Gol tercipta usai David menerima bola liar di dalam kotak, kemudian menembaknya ke dalam gawang.
Persib mendapat satu poin dan kini mengoleksi 53 angka. Sedangkan Persebaya saat ini memiliki 39 poin.
Sementara itu, PSM Makassar tertahan di Indomilk Arena. Sang pemuncak harus puas bermain 0-0 dengan tuan rumah Persita Tangerang setelah meraih sembilan kemenangan. Laga diwarnai kartu merah untuk Yuran Fernandes.
PSM hanya mendapat satu poin sehingga mengumpulkan 66 poin. Sedangkan Persita memiliki 38 poin.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025