Hasil Liga 1 2022/2023: Persija Kontra Madura United Imbang Tanpa Gol

Persija gagal catatkan enam kemenangan beruntun.
Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 17 September 2022
Hasil Liga 1 2022/2023: Persija Kontra Madura United Imbang Tanpa Gol
Aksi Yusuf Helal dalam laga Persija kontra Madura United. (Instagram Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persija Jakarta tak mampu melanjutkan tren kemenangannya. Di laga ke-10 Liga 1 2022/2023, Persija bermain imbang 0-0 dengan Madura United di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (17/9) malam.

Persija Jakarta langsung mendapat peluang menit keempat, namun Hanno Behrens tak berhasil membuat gol. Setelah itu, Persija dan Madura United sama-sama kesulitan.

Upaya Persija Jakarta pada menit ke-32 juga tak menghasilkan gol. Itu setelah bola umpan Hanno Behrens tak bisa ditanduk Michael Krmencik.

Tembakan Hanno Behrens pada menit ke-38 masih ke samping gawang. Tendangan Syahrian Abimanyu pun tak berujung manis semenit kemudian.

Baca Juga:

Javier Roca Lega Keluar dari Lubang Jarum Usai Arema FC Tekuk Persik

Dipanggil ke Timnas, Tiga Pemain Persib Diharapkan Siap Pakai Kontra Persija

Madura United mengacam melalui Luiz Marcelo atau Lulinha pada menit ke-42. Bola sepakannya terbang di atas gawang. Skor 0-0 kemudian menutup babak pertama.

Persija kembali mencoba menit ke-57 lewat sundulan Krmencik. Adapun bola sepakan Hanno Behrens dalam posisi tidak mudah diamankan kiper Madura United, Miswar Saputra.

Sementara itu, bola tendangan bebas Hugo Gomes berujung di pelukan Andritany Ardhiyasa menit ke-71.

Bola sundulan Hanif Sjahbandi memaksimalkan tendangan bebas Syahrian Abimanyu diamankan Miswar menit ke-83. Sedangkan bola sepakan Yusuf Helal ditepis menit ke-88.

Sundulan Hansamu Yama juga tak berhasil menit ke-90+2. Itu setelah bola ditepis Miswar.

Akhir laga diwarnai kontroversi saat tiga menit waktu tambahan sudah berakhir, namun wasit belum meniup peluit. Andritany agak maju meninggalkan pos kemudian menedang bola.

Bola justru ke pemain Madura United, yang langsung menendang bola ke arah gawang. Bola mengenai tiang dan dikejar Lulinha untuk dimasukkan. Wasit tak menganggap gol, seakan laga sudah lebih dahulu diakhiri.

Skor imbang tanpa gol menutup laga. Persija dan Madura United pun berbagi satu angka. Persija kini mengoleksi 21 poin, sementara Madura United 23 angka dan memuncaki klasemen.

Liga 1 Persija jakarta Madura united Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Pertandingan penuh tekanan akan tersaji di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) dini hari WIB ketika Chelsea menjamu Wolverhampton Wanderers.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Bagikan