Hasil Liga 1 2019: PSM Kalah dari PSIS, Persija Keok di Tangan Persipura


BolaSkor.com - Hasil mengejutkan terjadi di Liga 1 2019 pada hari ini, Rabu (11/9). Di mana, PSM Makassar dan Persija Jakarta mengalami kekalahan.
PSM kalah 0-1 dari PSIS Semarang di Stadion Andi Mattalatta. Satu gol kemenangan PSIS dicetak oleh Heru Setyawan pada meit ke-63.
Hasil ini membuat PSM berada di posisi ke-9 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan 23 poin dari 14 laga. Sedangkan PSIS di posisi ke-11 dengan raihan 19 poin dari 17 laga.
Di pertandingan lainnya, Persija Jakarta kalah 0-2 dari Persipura Jayapura di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur. Dua gol kemenangan Persipura dicetak oleh Gunansar Mandowen (66') dan Boaz Solossa (71').
Baca Juga:
Kondisi Prima, Dua Pemain Asing Baru Persija Jakarta Bisa Dimainkan Kontra Persipura Jayapura
Marko Simic: Tak Ada Riko Simanjuntak di Persija Jakarta Sangat Berpengaruh Besar
Hasil ini membuat Persija masih di zona degradasi atau posisi ke-17 dengan 14 poin dari 15 laga. Sedangkan Persipura ada di tempat ke-8 dengan 23 poin dari 15 laga.
Sedangkan, Perseru Badak Lampung FC main imbang 1-1 lawan Persela Lamongan di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi. Satu gol Badak Lampung FC dilesakkan oleh Marquinhos (85'). Sementara gol Persela dilesakkan oleh Alex Dos Santos Goncalves (27').
Badak Lampung berada di peringkat ke-14 dengan 16 poin. Di saat yang sama, Persela menempati peringkat ke-15, dengan 15 poin.
Hasil Lengkap Liga 1 2019, Rabu (11/9):
- Perseru Badak Lampung FC 1-1 Persela Lamongan
- PSM Makassar 0-1 PSIS Semarang
- Persipura Jayapura 2-0 Persija Jakarta
Tengku Sufiyanto
17.546
Berita Terkait
Link Streaming Getafe vs Real Madrid, Senin 20 Oktober 2025

Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025 Jadi Kesempatan Emas untuk Atlet Muda Indonesia

Jack Grealish Tidak Tampil saat Everton Dikalahkan Manchester City, Ini Penjelasannya

Mimpi Besar Federasi Gimnastik Indonesia: Sumbang Medali di Olimpiade 2032

Link Streaming AC Milan vs Fiorentina, Senin 20 Oktober 2025

Live Sebentar Lagi, Cara Menonton dan Link Streaming Como vs Juventus

AC Milan vs Fiorentina: Massimiliano Allegri Jamin Posisi Rafael Leao

10 Pelatih yang Paling Cepat Dipecat dalam Sejarah Premier League

Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-22 Satu Grup dengan Filipina hingga Myanmar

Menilik Prediksi Starting XI AC Milan vs Fiorentina di Tengah Banyak Pemain Cedera
