Hasil Liga 1 2019: Bhayangkara FC dan Bali United Berbagi Poin, PSS Sleman Menang di Padang
                
                
                
                
BolaSkor.com - Bhayangkara FC harus puas berbagi angka dalam laga kandangnya kontra Bali United. Bermain di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (13/9) sore, Bhayangkara FC dan Bali United bermain imbang 0-0.
Dalam laga, Bali United nyaris mencetak gol pada menit keenam. Bola sepakan Ilija Spasojevic kena mistar. Sementara percobaan Bhayangkara FC terbang di atas gawang.
Bali United kembali mencoba. Bola umpan silang Stefano Lilipaly mengarah ke gawang, namun kena mistar pada menit ke-28. Sedangkan percobaan melalui Melvin Platje juga gagal.
Baca Juga:
Pensiun dari Persib Bandung Akhir Musim, Umuh Muchtar Jelaskan Faktor Penguat
Arema FC Targetkan Poin Penuh Setiap Main Kandang di Putaran Kedua Liga 1 2019
Bhayangkara FC yang berusaha mengamankan poin penuh mencoba memaksimalkan babak kedua. Bola tembakan Lee Yu Jun digagalkan, sementara bola sepakan Herman Dzumafo diamankan.
Satu poin hasil imbang membuat Bhayangkara FC mengoleksi 19 poin dari 18 laga. Sementara Bali United memiliki 41 poin dari 17 pertandingan dan masih mantap di puncak.
Di laga lain, Semen Padang dibuat PSS Sleman bertekuk lutut di kandangnya, Stadion H. Agus Salim. Kabau Sirah takluk dengan skor tipis 0-1.
Semen Padang hampir mencetak gol lagi pada menit ke-17 memaksimalkan kesalahan pemain belakang PSS. Sementara bola tembakan Irsyad Maulana pada menit ke-37 kena tiang.
Semen Padang dibobol pada menit ke-83. Adalah Sidik Saimima yang menjadi penentu dalam pertandingan.
Semen Padang tetap dengan 11 poin dari 17 laga dan masih berada di dasar, sementara tambahan tiga poin membuat PSS mengoleksi 27 poin.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
                      Nova Arianto Harap Pemain Timnas Indonesia U-17 Bisa Curi Perhatian Talent Scout di Piala Dunia U-17 2025
                      Lawan Selangor FC, Persib Bandung Pilih Lakukan Persiapan di Bali
                      Manchester United Terpincut Vitor Roque, Barcelona Bisa Kecipratan Uang
                      Nova Minta Masyarakat Tak Bebani Timnas Indonesia U-17 dengan Ekspektasi Tinggi di Piala Dunia U-17 2025
                      Persik Jadi Tim Musafir saat Jamu Persebaya Surabaya, Pinjam Stadion Gelora Joko Samudro?
                      Nova Arianto Terkejut dengan Venue Pertandingan Piala Dunia U-17 2025, Digelar di Lapangan Latihan
                      Liverpool vs Real Madrid: Trent Alexander-Arnold Janji Tidak Akan Selebrasi jika Cetak Gol
                      Pemain Timnas Indonesia U-17 Puasa Medsos Selama Piala Dunia U-17 2025