Piala Asia 2023
Hasil Lengkap dan Klasemen Akhir Grup A Piala Asia 2023: Tajikistan Temani Qatar ke 16 Besar
BolaSkor.com - Pertandingan ketiga Grup A Piala Asia 2023 Qatar akhirnya sudah terlaksana. Dua tim memastikan lolos ke babak 16 besar, yakni Qatar dan Tajikistan.
Tajikistan menemani Qatar yang sudah lebih dahulu memastikan lolos ke babak 16 besar. Tajikistan keluar sebagai runner-up Grup A dengan 4 poin dari 3 laga.
Kepastian ini didapat usai Tajikistan mengalahkan Lebanon 2-1, pada laga terakhir Grup A Piala Asia 2023 di Jassim bin Hammad Stadium, Senin (22/1) malam WIB. Dua gol Tajikistan dilesakkan oleh Parvizdzhon Umarbayev (80') dan Nuriddin Khamrokulov (90+2'). Satu gol Lebanon dicetak oleh Bassel Jradi (47').
Baca Juga:
Suntik Semangat Timnas Indonesia Lawan Jepang, Erick Thohir Singgung Kadet 1947
Jelang Lawan Jepang, Presiden Jokowi Suntik Semangat Timnas Indonesia
Qatar menyempurnakan kiprahnya dengan meraih kemenangan ketiga, usai mengalahkan China 1-0, pada laga terakhir Grup A Piala Asia 2023 di Khalifa International Stadium, Senin (22/1) malam WIB. Gol kemenangan tuan rumah dilesakkan oleh Hassan Al Haydos (56').
Qatar mengoleksi 9 poin dari 3 laga, dan berhak menyandang status juara Grup A. Sedangkan Lebanon (1 poin) harus tersingkir. China (2 poin) masih berpeluang melaju ke babak 16 besar sebagai peringkat ketiga terbaik, meskipun peluangnya kecil.
Tajikistan akan menghadapi runner-up Grup C di babak 16 besar. Sedangkan Qatar menantang peringkat ketiga terbaik dari Grup C/D/E.
Hasil Lengkap dan Klasemen Akhir Grup A Piala Asia 2023:
Tajikistan 2-1 Lebanon
Qatar 1-0 China

Tengku Sufiyanto
17.925
Berita Terkait
Belanja Transfer Pemain 2025 Capai Rp219 Triliun, Tertinggi Sepanjang Sejarah
Jadwal Drawing Playoff 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Bagan Babak 16 Besar Liga Champions 2025-2026
Daftar Lengkap Tim Lolos 16 Besar Liga Champions dan Playoff
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City