Hasil Laga Uji Coba: Timnas Indonesia Takluk Di Markas Vietnam

Timnas Indonesia menerima kekalahan pertamanya dalam laga uji coba kala melawat ke markas timnas Vietnam yang digelar di Stadion My Dinh National Stadium (08/11/16) semalam. Meski sempat dua kali unggul, Tim Garuda harus menyerah dengan skor 2-3.
satriasatria - Rabu, 09 November 2016
Hasil Laga Uji Coba: Timnas Indonesia Takluk Di Markas Vietnam
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Hasil Laga Uji Coba: Timnas Indonesia Takluk Di Markas Vietnam- Timnas Indonesia menerima kekalahan pertamanya dalam laga uji coba kala melawat ke markas timnas Vietnam yang digelar di Stadion My Dinh National Stadium (08/11/16) semalam. Meski sempat dua kali unggul, Tim Garuda harus menyerah dengan skor 2-3.

Dua gol tim Garuda dicetak oleh Boaz Salossa dan Irfan Bachdim. Sementara tiga gol tim Vietnam dicetak oleh Le Cong Vinh, Nguyen Cong Phuong dan Nguyen Van Toan.

Jalannya pertandingan:

Pertandingan Berjalan dengan irama yang lambat pada awal babak pertama. Vietnam mendominasi jalannya pertandingan dengan umpan-umpan pendek para gelandang mereka. Sementara menerapkan skema umpan lambung dengan mengandalkan kecepatan Irfan Bachdim dan Boaz Salossa di lini depan.

Indonesia lebih dulu unggul pada menit ke-32. Serangan balik cepat dibangun oleh Evan Dimas. Bola lantas diumpan kepada Stefano Lilipaly yang kemudian melepaskan tembakan ke gawang. Bola muntah hasil tangkapan Tran Nguyen mampu disambar masuk ke gawang oleh Boaz Salossa.

Dalam kondisi unggul, Indonesia lengah pada menit akhir babak pertama. Memanfaatkan umpan sepakan bebas, Le Cong Vinh yang tidak terkawal, mampu menanduk bola yang membobol gawang Kurnia Meiga. Skor imbang 1-1 menutup laga babak pertama.

Pemain belakang Vietnam, Truong Dinh Luat, dinilai wasit melakukan handball di dalam kotak penalti. Irfan Bachdim yang maju sebagai eksekutor mampu membuat Indonesia unggul 2-1. Namun, Vietnam kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-70.

Nguyen Cong Phuong dan Pham Thanh Luong mengobrak-abrik sisi kanan pertahanan Indonesia. Beny Wahyudi, Yantos Basna dan Fackrudin di buwat kocar-kacir. Serangan akhirnya dituntaskan oleh sontekan pelan Cong Phuong yang merobek gawang Kurnia Meiga. Vietnam tampak semakin semangat membombardir gawang Indonesia usai gol ini.

Hasilnya, Nguyen Van Toan membawa Vietnam unggul pada menit ke-82. Van Toan yang dikawal dua pemain mampu mengontrol bola umpan jauh dengan baik sebelum membobol gawang Meiga. Masih banyak peluang mampu diciptakan oleh tuan rumah pada sisa waktu. Namun, tak ada gol tambahan.

Susunan Pemain:

Vietnam: Tran Nguyen, D Duong, D Luat, Tien Thanh, V Thanh, Xuan Truong, Thanh Trung, V Quyet, Trong Hoang, V Toan, Cong Vinh.

Indonesia: Kurnia Meiga: Benny, M Abduh, Fachruddin, Yanto Basna: Rizki Pora, Lilipaly, Vermansyah, Evan Dimas: Boaz Salossa, Bachdim.

Timnas Indonesia Timnas vietnam Alfred Riedl Nguyen Huu Tang Laga uji coba Laga uji coba menghadapi vietnam Piala aff
Ditulis Oleh

satria

Talk Less, Do More #LetsMove
Posts

1.688

Berita Terkait

Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Timnas
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu asisten pelatih lokal di Timnas Indonesia. Nantinya, Herdman yang bakal memilih asistennya itu.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Timnas
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, memastikan bahwa Nova Arianto tidak masuk kandidat asisten John Herdman.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
John Herdman rencananya akan membawa dua asisten pelatih dari luar negeri ke Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Timnas
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu pelatih lokal sebagai asisten di Timnas Indonesia. Kurniawan Dwi Yulianto dianggap cocok mengisi pos tersebut.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
John Herdman akan dikontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Herdman jadi bagian dari proyek jangka panjang PSSI.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Harus Kembalikan Kepercayaan Publik pada Timnas Indonesia
John Herdman resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu diharapkan bisa mengembalikan kepercayaan publik.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
John Herdman Harus Kembalikan Kepercayaan Publik pada Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Jangan Bawa Gerbong Asisten Sebanyak Patrick Kluivert
John Herdman resmi menukangi Timnas Indonesia. Pengamat sepak bola, Haris Pardede atau Bung Harpa, berharap John Herdman tidak banyak membawa asisten.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
John Herdman Jangan Bawa Gerbong Asisten Sebanyak Patrick Kluivert
Timnas
Pengamat Sepak Bola Sebut John Herdman Antitesis Patrick Kluivert
Menurut Haris Pardede atau Bung Harpa, banyak perbedaan besar di antara John Herdman dan eks pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Pengamat Sepak Bola Sebut John Herdman Antitesis Patrick Kluivert
Bagikan