Hasil Laga dan Klasemen Grup B dan C Piala Asia U-19 2018
BolaSkor.com - Timnas Vietnam U-19 dipastikan gagal melaju ke perempat final Piala Asia U-19 2018. Hal ini menyusul kekalahan yang kembali diperoleh.
Di laga keduanya di Grup C di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (22/10), Timnas Vietnam U-19 kalah 1-2 dari Australia. Vietnam tetap tanpa poin setelah sebelumnya juga menelan kekalahan 1-2 dari Yordania.
Vietnam tak akan lolos sekalipun menang atas Korea Selatan di laga terakhir Grup C, Kamis (25/10).
Kekalahan juga diperoleh tim Asia Tenggara lain, Thailand. Di laga keduanya di Grup B, Timnas Thailand U-19 takluk 1-3 dari Jepang atau setelah menahan imbang Irak 3-3 di partai perdana.
Thailand masih punya peluang. Skuat War Elephant akan lolos ke perempat final Piala Asia U-19 2018 jika menang atas Korea Utara di laga terakhir, sementara Irak kalah dari Jepang.
Apabila menang dan Irak kalah, Thailand mendampingi Jepang, yang sudah memastikan lolos. Tiga poin sebelumnya diperoleh Jepang lewat kemenangan 5-2 atas Korea Utara.
Berikut Hasil Laga Kedua Grup B dan C:
Grup B (Stadion Pakansari)
16.00 WIB
Korea Utara 1-0 Irak
(Pak Kwang-Chon 55')
19.00 WIB
Thailand 1-3 Jepang
(Suphanat Mueanta 54; Taisei Miyashiro 27', 44, Koki Saito 42')
Grup C (Stadion Patriot)
16.00 WIB
Australia 2-1 Vietnam
(Angus Thurgate 37', Ben Folami 76'; Le Van Nam (85'))
19.00 WIB
Yordania 1-2 Korea Selatan
(Omar Al Zebdieh 77'; Cho Young-wook 3', Jeon Se-jin 79)
(Selanjutnya: Klasemen Grup B dan C)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Federico Barba Bertahan, Persib Hanya Rekrut Satu Pemain
Fajar/Fikri Targetkan Juara di Indonesia Masters 2026
Hasil Indonesia Masters 2026: 16 Wakil Tuan Rumah Lanjutkan Langkah ke Babak 16 Besar
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Benfica, Live Sebentar Lagi
Tuan Rumah Seri Ketiga, Bandung bjb Tandamata Bidik Hasil Sempurna demi Tiket Final Four Proliga 2026
Bek Brasil Paulo Ricardo Selangkah Lagi Jadi Pemain Persija Jakarta
Link Streaming Slavia Praha vs Barcelona, Kamis 22 Januari 2026
Ngebet Gabung AC Milan, Andrej Kostic Dorong Partizan Belgrade Memberikan Lampu Hijau
Real Madrid Punya Pertimbangan Lain, Manchester United Terdepan dalam Perburuan Ruben Neves
Inter Milan Serius Ingin Balikan dengan Ivan Perisic