Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Denmark Pesta Gol, Italia Menang

Pesta gol terjadi dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 antara Denmark melawan Moldova.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 29 Maret 2021
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Denmark Pesta Gol, Italia Menang
Timnas Italia (@robymancio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Senin (29/03) dini hari WIB merampungkan laga kedua grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa. Tidak ada kejutan yang terjadi melainkan Denmark yang hampir mencetak 10 gol di laga keduanya.

Denmark arahan Kasper Hjulmand menjaga momentum bermain usai menang 2-0 atas Israel di grup F. Menjamu Moldova di MCH Arena, Denmark menang telak dengan torehan gol mencolok 8-0. Di atas kertas hasil itu tak mengejutkan.

Denmark memang sudah memiliki status unggulan atas Moldova. Itu bisa dilihat dari 18 tendangan (11 tepat sasaran) dan 75 persen penguasaan bola. Dari 11 tendangan itu delapan di antaranya berbuah gol.

Delapan pencetak gol Denmark adalah Kasper Dolberg (dua gol), Mikkel Damsgaard (dua gol), Jens Stryger Larsen, Mathias Jensen, Robert Skov, dan Marcus Ingvartsen. Berkat dua kemenangan itu Danish Dynamite - julukan Denmark - memuncaki klasemen grup dengan enam poin.

Baca Juga:

Kazakhstan 0-2 Prancis: Les Bleus Bangkit

Anomali Erling Haaland: Menggila di Klub, Melempem dengan Timnas Norwegia

Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Belanda Menang, Portugal Tertahan

Timnas Denmark pesta gol ke gawang Moldova

Di bawah Denmark ada Austria (empat poin), Skotlandia (dua poin), Kepulauan Faroe (satu poin), Israel (satu poin), dan Moldova (satu poin).

Hasil serupa juga diraih anak-anak asuh Roberto Mancini kala Italia menang 2-0 di markas Bulgaria, Vasil Levski National Stadium. Dua gol Italia yang mendominasi penguasaan bola 68 persen dicetak oleh Andrea Belotti (penalti) dan Manuel Locatelli.

Selebrasi gol Manuel Locatelli

Gli Azzurri memuncaki klasemen grup C dengan raihan enam poin setelah sebelumnya menang 2-0 melawan Irlandia Utara. Di bawah Italia ada Swiss (enam poin), Lithuania, Irlandia Utara, dan Bulgaria yang belum mendapatkan satu poin pun.

Berikut hasil lengkap pekan dua grup Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa:

Rusia 2-1 Slovenia
Montenegro 4-1 Gibraltar
Kroasia 1-0 Siprus
Norwegia 0-3 Turki
Belanda 2-0 Latvia
Belarusia 4-2 Estonia
Republik Ceko 1-1 Belgia
Republik Irlandia 0-1 Luksemburg
Slovakia 2-2 Malta
Serbia 2-2 Portugal
Kazakhstan 0-2 Prancis
Denmark 8-0 Moldova
Albania 0-2 Inggris
Georgia 1-2 Spanyol
Armenia 2-0 Islandia
Rumania 0-1 Jerman
Austria 3-1 Kepulauan Faroe
Swiss 1-0 Lithuania
Bulgaria 0-2 Italia
San Marino 0-3 Hungaria
Ukraina 1-1 Finlandia
Makedonia Utara 5-0 Liechtenstein
Israel 1-1 Skotlandia
Kosovo 0-3 Swedia
Polandia 3-0 Andorra

Breaking News Kualifikasi Piala Dunia 2022 Italia Timnas Italia Denmark Timnas denmark
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.183

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Persija resmi meluncurkan produk reksa dana pendapatan tetap bernama Persija Supergoal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Italia
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
AC Milan secara terbuka mengakui Inter Milan dan Napoli berada di level lebih tinggi musim ini. Pengakuan ini muncul usai Rossoneri gagal menang dan jarak di klasemen semakin melebar. Simak pernyataan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Bagikan