Hasil Kompetisi Eropa: Juventus dan Milan Menang Besar, Barcelona Tersandung
BolaSkor.com - Dua raksasa Serie A, Juventus FC dan AC Milan meraih hasil sempurna saat tampil di giornata ketiga Serie A, Senin dini hari WIB.
Sedangkan di saat yang sama, pimpinan klasemen La Liga, Barcelona harus tersandung.
Baca Juga:
Elliott Management Jadi Dalang AC Milan Gagal Dapatkan Denis Suarez
Bek Juventus Buka Peluang Kembali ke Benfica
Adapun Juventus mengalahkan Sassuolo dengan skor 3-0 di Stadion Mapei. Ketiga gol tim tamu dicetak oleh Sami Khedira pada menit ke-23, Cristiano Ronaldo menit ke-70, dan Emre Can menit 86.
Berkat kemenangan ini, Juventus semakin kokoh di puncak klasemen dengan torehan 63 poin. Anak asuh Massimiliano Allegri unggul sebelaspoin atas Napoli di peringkat kedua.
Sedangkan Milan kembali ke posisi empat klasemen setelah mengandaskan Cagliari 3-0 di Stadion San Siro. Gol tim tuan rumah tercipta berkat gol bunuh diri Luca Ceppitelli menit 13.
Kemudian dua rekrutan anyar I Rossoneri kembali unjuk gigi. Adalah Luucas Paqueta yang menyumbangkan gol di menit 22. Kemudian lagi-lagi, Krzysztof Piatek menambbah pundi-pundi gol di menit 62.
Sayangnya sukses dua tim papan atas Serie A ini gagal diikuti pemimpin klasemen La Liga, Barcelona. Tandang ke San Mames bersua Athletic Bilbao, Lionel Messi dan kawan-kawan hanya bermain imbang 0-0.
Fakta Real Madrid meraih kemenangan satu hari sebelumnya, kini Barcelona tinggal unggul enam poin atas seteru abadinya tersebut.*
Hasil Pertandingan Liga-liga Eropa
Serie A
Bologna 1 - 1 Genoa
Atalanta 2 - 1 SPAL
Torino 1 - 0 Udinese
Sampdoria 0 - 1 Frosinone
Sassuolo 0 - 3 Juventus
Milan 3 - 0 Cagliari
Premier League
Tottenham Hotspur 3 - 1 Leicester City
Manchester City 6 - 0 Chelsea
La Liga
Leganes 3 - 0 Real Betis
Valencia 0 - 0 Real Sociedad
Sevilla 2 - 2 Eibar
Athletic Bilbao 0 - 0 Barcelona
Bundesliga
Werder Bremen 4 - 0 Augsburg
Fortuna Düsseldorf 3 - 0 VfB Stuttgart
Ligue 1
Nantes 2 - 4 Nimes
Toulouse1 - 1 Reims
Montpellier 2 - 2 Monaco
Guingamp 0 - 2 Lille
Rennes 3 - 0 Saint-Etienne
Nice 1 - 0 Lyon
2.794
Berita Terkait
Xabi Alonso Dipecat, Alvaro Arbeloa Jadi Pelatih Baru Real Madrid
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Barnsley, Live Sebentar Lagi
Hasil Super League 2025/2026: Kalahkan Persijap Jepara, Dewa United Banten FC Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Cristian Chivu Prediksi Pertarungan Scudetto Direbutkan Empat atau Lima Klub
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar