Hasil Pertandingan
Hasil Inggris vs Wales: The Three Lions Menang Telak di Wembley
BolaSkor.com - Timnas Inggris meraih kemenangan 3-0 melawan Wales pada pertandingan persahabatan, di Wembley Stadium, Jumat (10/10) dini hari WIB.
Timnas Inggris memanfaatkan jeda internasional pada bulan ini untuk melakoni laga uji coba.
Kali ini, The Three Lions kedatangan sang tetangga, Wales, yang sedang dalam masa persiapan jelang lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga:
Cerita Legenda Liverpool, Steven Gerrard soal Generasi Emas Timnas Inggris yang Tidak Beprestasi
Debut Timnas Inggris, Djed Spence Catatkan Nama dalam Buku Sejarah
View this post on Instagram
Inggris langsung tancap gas begitu peluit pertama dibunyikan. Declan Rice dan kawan-kawan berulang kali menekan pertahanan Wales.
Tidak heran, Inggris sudah unggul ketika pertandingan baru berjalan tiga menit.
Umpan silang Marc Guehi diselesaikan dengan sempurna oleh Morgan Rogers.
Inggris kembali mencetak gol pada delapan menit berselang. Kali ini, Ollie Watkins yang mencatatkan namanya di papan skor.
Menerima umpan matang dari Elliot Anderson, Watkins menyelesaikannya dengan eksekusi berkelas.
Wales semakin tenggelam usai Bukayo Saka mencetak gol ketiga Inggris pada menit ke-20.
Striker Arsenal itu melepaskan tembakan kaki kiri dari dalam area kotak penalti yang gagal dimentahkan Karl Darlow.
Setelah itu, Inggris masih memegang kendali permainan. Namun, tidak ada gol lain yang tercipta hingga turun minum.
Tanpa Gol di Babak Kedua
Johan Kristiandi
18.127
Berita Terkait
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara