Timnas Indonesia

Hasil Indonesia Vs Australia: Maarten Paes Gemilang, Skuad Garuda Menahan Socceroos 0-0

Hasil pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Timnas Indonesia Vs Australia berakhir dengan skor 0-0 di mana penampilan gemilang Maarten Paes jadi kunci membawa pulang satu poin.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 10 September 2024
Hasil Indonesia Vs Australia: Maarten Paes Gemilang, Skuad Garuda Menahan Socceroos 0-0
Aksi Ragnar Oratmangoen melawan Australia. (BolaSkor.com/MP Media/Didik Setiawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tim nasional Indonesia meraih hasil imbang 0-0 melawan Australia pada pertandingan kedua Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (10/9). Penampilan impresif Maarten Paes menjadi kunci membendung serangan Socceroos.

Timnas Indonesia melanjutkan perjuangan untuk mencatatkan sejarah lolos ke Piala Dunia dengan menjamu Australia di kandang. Pada laga sebelumnya, Indonesia imbang 1-1 versus Arab Saudi, sedangkan Australia tumbang di tangan Bahrain.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memilih menurunkan Marselino Ferdinand sejak menit awal. Sementara itu, Thom Haye duduk di bangku cadangan.

Dari kubu tim tamu, Australia menampilkan sejumlah pemain yang bermain di luar negeri. Alessandro Circati dan Harry Souttar jadi dua pilar di jantung pertahanan.

Baca Juga:

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Australia

Kekalahan dari Bahrain Tak Berpengaruh, Eks Rekan Cristiano Ronaldo Tak Sabar Hadapi Timnas Indonesia di SUGBK

Shin Tae-yong Tak Terpengaruh Absennya Top Skorer Australia saat Hadapi Timnas Indonesia

Starting XI Timnas Indonesia Vs Australia. (BolaSkor.com/MP Media/Didik Setiawan)

Timnas Garuda mengambil insiatif begitu peluit pertama dibunyikan. Indonesia langsung menebar ancaman pada menit pertama. Indonesia mendapatkan dua peluang, termasuk dari tendangan Rafael Struick.

Sayangnya, tidak ada gol untuk Indonesia. Skor masih sama kuat 0-0.

Australia mulai menemukan ritme permainan setelah 10 menit berjalan. Bahkan, Socceroos nyaris membuka keran gol pada menit ke-21. Untungnya, Maarten Paes masih bisa mengamankan tendangan Souttar.

Dua menit berselang, Souttar kembali membuat Paes jatuh bangun. Kali ini, Paes membendung sundulan bek Sheffield United itu.

Nestory Irankunda tidak ketinggalan menekan pertahanan Indonesia. Pemain yang bergerak sangat cepat itu melepaskan tembakan yang membentur tiang gawang pada menit ke-34.

Satu menit berikutnya, giliran Craig Goodwin yang hampir membobol gawang Indonesia. Untungnya, Paes ada di posisi yang tepat untuk menepis bola

Akhirnya, tidak ada gol yang tercipta pada babak pertama. Kedua tim masuk ruang ganti dengan kedudukan 0-0.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Shin Tae-yong mengubah taktik pada awal babak kedua. Witan Sulaeman masuk untuk menggantikan Struick.

Masuknya Witan membuat daya gedor Indonesia meningkat pada awal babak kedua. Satu di antara buktinya adalah peluang Ragnar Oratmangoen. Sayangnya, tembakan sang striker masih dibendung bek Australia.

Pada sisi lainnya, Australia tidak tinggal diam. Tim tamu memiliki peluang lewat tendangan bebas pada menit ke-58. Untungnya, tembakan Craig Goodwin masih tepat di pelukan Paes.

Aksi Justin Hubner melawan Australia. (BolaSkor.com/MP Media/Didik Setiawan)

Striker Australia, Adam Taggart, membuat publik Gelora Bung Karno menahan napas usai melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti. Hebatnya, Maarten Paes berhasil mengamankan bola.

Australia mencoba menekan pada waktu tersisa. Sementara itu, Indonesia mengandalkan serangan balik.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Namun, tidak ada gol yang tercipta hingga peluit panjang dibunyikan. Duel Indonesia melawan Australia berakhir dengan skor 0-0.

Dengan demikian, Indonesia kini berada di urutan keempat klasemen sementara setelah menuai dua poin dari dua pertandingan. Berikutnya, Skuad Garuda akan bertamu ke markas Bahrain pada 10 Oktober 2024.

Susunan pemain:

Indonesia: Maarten Paes, Sandy Walsh, Rizky Ridho, Jay Idzes, Justin Hubner, Calvin Verdonk; Ivar Jenner, Nathan Tjoe A On, Marselino Ferdinand; Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.

Pelatih: Shin Tae-yong

Australia: Mathew Ryan, Alessandro Circati, Harry Souttar, Cameron Burgess, Aziz Behich, Samuel Silvera, Keanu Baccus, Jackson Irvine, Craig Goodwin, Nestory Irankunda, Mitchell Duke

Pelatih: Graham Arnold

Timnas Indonesia Timnas australia Breaking News Kualifikasi Piala Dunia 2026
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

17.745

Berita Terkait

Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Lainnya
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Kemenpora berharap skuad yang diturunkan pada pesta olahraga bergengsi se-Asia Tenggara itu merupakan skuad yang terbaik.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
Ragam
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Arsenal akan menghadapi Sunderland di Stadium of Light pada laga pekan ke-11 Premier League, Minggu (9/11) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Inggris
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Manchester City akan menjalani laga penting saat menjamu Liverpool di Stadion Etihad pada laga pekan ke-11 Premier League.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Inggris
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Dominik Szoboszlai telah membuktikan dirinya sangat berharga bagi Liverpool musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Bulu Tangkis
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Adapun SEA Games 2025 akan digelar di Thailand pada 9-20 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Liga Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Persib menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Stadion MBPJ, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Timnas
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berharap cabang olahraga (cabor) sepak bola bisa membawa pulang medali dari ajang SEA Games 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Bagikan