IBL 2024

Hasil IBL 2024: Prawira Bandung, Bima Perkasa, dan Pelita Jaya Raih Hasil Manis

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Senin, 01 Juli 2024
Hasil IBL 2024: Prawira Bandung, Bima Perkasa, dan Pelita Jaya Raih Hasil Manis
Prawira Harum Bandung menang 100-78 dari Satya Wacana. (IBL 2024)

BolaSkor.com - Laga lanjutan IBL 2024 pekan ke-18 resmi berakhir. Pada hari terakhir, Minggu (30/6), sebanyak enam tim bertemu untuk saling unjuk gigi.

Dalam laga pertama yang digelar di Knight Stadium, Satya Wacana harus menelan kekalahan cukup telak. Di kandang sendiri, Satya Wacana ditekuk oleh Prawira Harum Bandung dengan skor 78-100.

Dari kubu Satya Wacana, pencetak poin terbanyak diraih oleh Tyree Robinson. Tercatat dia mampu menyumbangkan total 26 poin.

Baca Juga:

Hasil IBL 2024: Taklukkan Bali, Dewa United Banten Semakin Kokoh Berdiri di Puncak Klasemen

Hasil IBL 2024: Satria Muda dan Pelita Jaya Raih Hasil Berbeda

Sementara pencetak poin terbanyak dari kubu Prawira diraih oleh Brandon Francis. Pebasket asal Republik Dominika ini mampu mencetak total 29 poin.

Sedangkan di laga kedua yang digelar di GOR Pancasila UGM, tim tuan rumah (Bima Perkasa Jogja) mempu mempersembahkan hasil manis di hadapan pendukung setianya. Dalam duel tersebut, Bima Perkasa berhasil merebut kemenangan setelah membungkam Amartha Hangtuah dengan skor 93-84.

Hasil ini sekaligus membalas kekalahan Bima Perkasa saat menjalani laga tandang melawan Amartha. Tercatat dalam duel yang berlangsung di GOR UNJ Rawamangun, pada 22 Maret lalu, Bima Perkasa takluk di tangan Amartha Hangtuah dengan skor 61-77.

"Kemarin pertandingan yang sulit dan juga kalah dengan menyakitkan. Jadi hari ini kami ingin meraih kemenangan dengan bermain smart dan meminimalisir kekalahan," ucap salah satu punggawa Bima Perkasa, Brandis Raley-Ross.

Ada pun di laga terakhir, tim raksasa Pelita Jaya mampu menutup gim dengan kemenangan. Hasil tersebut didapat usai menghempaskan Bali United dengan skor 89-75.

Penulis: Bintang Rahmat

Sumber foto: iblindonesia.com

IBL 2024 IBL Prawira Bandung Prawira Harum Bandung Pelita jaya Bima Perkasa Jogja Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.398

Berita Terkait

Timnas
Dilepas KMSK Deinze, Kode Marselino Masih Main di Eropa
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, resmi dilepas klub Belgia, KMSK Deinze.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Dilepas KMSK Deinze, Kode Marselino Masih Main di Eropa
Liga Indonesia
Carlos Pena Terus Bangun Chemistry dengan Skuad Persija Jakarta
Pena hampir satu pekan menukangi Persija.
Rizqi Ariandi - Rabu, 03 Juli 2024
Carlos Pena Terus Bangun Chemistry dengan Skuad Persija Jakarta
Timnas
Bukan Tujuan Utama, Timnas Indonesia U-16 Rotasi Pemain Hadapi Vietnam
Itu adalah laga perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024.
Rizqi Ariandi - Rabu, 03 Juli 2024
Bukan Tujuan Utama, Timnas Indonesia U-16 Rotasi Pemain Hadapi Vietnam
Bulu Tangkis
Imbas Insiden Zhang Zhi Jie, PBSI Akan Surati BWF
Zhang Zhi Jie wafat saat berlaga di Badminton Asia Junior Championship 2024.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Imbas Insiden Zhang Zhi Jie, PBSI Akan Surati BWF
Liga Indonesia
Legenda Timnas Australia Tim Cahill Terkesan dengan Fasilitas Dewa United Sports Centre
Menurut Cahill, Dewa United adalah contoh tim dengan kepemimpinan baik.
Rizqi Ariandi - Rabu, 03 Juli 2024
Legenda Timnas Australia Tim Cahill Terkesan dengan Fasilitas Dewa United Sports Centre
Liga Indonesia
Datangkan Empat Pemain, Persis Solo Harus Tebus Kontrak Gio Numberi
Siapa saja 4 pemain baru Persis Solo?
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Datangkan Empat Pemain, Persis Solo Harus Tebus Kontrak Gio Numberi
Timnas
Maarten Paes Masuk Skuad MLS All Stars, Setim dengan Messi dan Suarez
Maarten Paes terpilih melalui voting fans.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Maarten Paes Masuk Skuad MLS All Stars, Setim dengan Messi dan Suarez
Piala Eropa
Bintang Laga Rumania Vs Belanda: Donyell Malen Sang Super-sub
Pemain Dortmund itu mencetak brace untuk Belanda.
Rizqi Ariandi - Rabu, 03 Juli 2024
Bintang Laga Rumania Vs Belanda: Donyell Malen Sang Super-sub
Hasil akhir
Hasil Euro 2024: Sikat Rumania 3-0, Belanda Akhiri Kutukan di Fase Gugur
Belanda tampil agresif sepanjang laga
Rizqi Ariandi - Rabu, 03 Juli 2024
Hasil Euro 2024: Sikat Rumania 3-0, Belanda Akhiri Kutukan di Fase Gugur
Liga Indonesia
Mulai Latihan, Persib Rencanakan Gelar 4 Kali Uji Coba di Bulan Juli
Namun belum sepenuhnya pemain hadir dan mengikuti sesi latihan perdana ini.
Tengku Sufiyanto - Rabu, 03 Juli 2024
Mulai Latihan, Persib Rencanakan Gelar 4 Kali Uji Coba di Bulan Juli
Bagikan