Hasil FP3 F1 GP Hongaria: Duo Mercedes Masih Tak Terbendung

BolaSkor.com Dua pembalap Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas, masih mendominasi free practice F1 GP Hongaria 2020. Namun, gantian Bottas yang lebih cepat dari Hamilton kali ini.
Free practice ketiga (FP3) GP Hongaria berlangsung pada Sabtu (18/7). Seri kali ini akan berlangsung di Sirkuit Hungaroring, Hongaria.
Mercedes masih mendominasi jalannya sesi uji coba balapan tersebut. Kali ini, giliran Bottas yang menorehkan waktu tercepat dengan catatan 1 menit 15.437 detik.
Baca Juga:
Hasil FP2 F1 GP Hongaria: Sebastian Vettel Taklukkan Trek Basah
Pembalap Mercedes lainnya, Hamilton, menorehkan waktu tercepat kedua. Atlet asal Inggris Raya tersebut tertinggal 0.042 detik dari Bottas.
Di lima besar, terdapat dua pembalap Racing Point. Sergio Perez menempati posisi ketiga, sementara Lance Stroll dua peringkat di bawahnya.
Charles Leclerc yang membela Ferrari menempati peringkat keempat. Sementara Sebastian Vettel yang menjadi pembalap tercepat sesi sebelumnya hanya duduk di posisi kedelapan.
Berikut ini adalah hasil FP3 F1 GP Hongaria:
- Valtteri Bottas (Mercedes) 1:15.437
- Lewis Hamilton (Mercedes) +0.042
- Sergio Perez (Racing Point) +0.161
- Charles Leclerc (Ferrari) +0.344
- Lance Stroll (Racing Point) +0.596
- Max Verstappen (Red Bull) +0.647
- Lando Norris (McLaren) +0.756
- Sebastian Vettel (Ferrari) +0.914
- Pierre Gasly (AlphaTauri) +1.016
- Daniel Ricciardo (Renault) +1.071
- Carlos Sainz (McLaren) +1.108
- Alexander Albon (Red Bull) +1.145
- Esteban Ocon (Renault) +1.269
- George Russell (Williams) +1.410
- Romain Grosjean (Haas) +1.429
- Kevin Magnussen (Haas) +1.649
- Daniil Kvyat (AlphaTauri) +1.855
- Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo) +2.059
- Kimi Raikkonen (Alfa Romeo) +2.090
- Nicholas Latifi (Williams) +2.213
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
AC Milan Berada di Puncak Klasemen Serie A, Allegri Emoh Bicara Scudetto

Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi

Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC

Akui Sudah Petakan Kekuatan, Pelatih Senam Indonesia Pede Raih Medali di SEA Games 2025

Hasil Atlet Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Abiyu Rafi Membanggakan

Manfaatkan Klausul David Beckham, AC Milan Ingin Rekrut Son Heung-min

Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil

Juventus Dipermalukan Como, Posisi Igor Tudor di Ujung Tanduk

AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit

Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Tidak Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Singgasana
