Hasil FP1 dan FP2 F1 GP Austria: Duo Mercedes Unjuk Keperkasaan
BolaSkor.com - Duet Mercedes, Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas, menunjukkan keperkasaannya pada sesi latihan bebas F1 GP Austria. Keduanya selalu menjadi dua pembalap teratas dalam dua sesi tersebut.
Pada sesi latihan bebas pertama, Hamilton menunjukkan kapasitasnya sebagai juara bertahan F1. Dia menjadi pembalap tercepat dengan waktu 1 menit 4,816 detik.
Catatan tersebut diraihnya setelah unggul tipis dari Bottas yang merupakan rekan satu timnya, 0,356 detik. Adapun tempat ketiga menjadi milik Max Verstappen dari Red Bull Racing.
Ketika Mercedes berjaya pada FP1, Ferrari justru terjun bebas. Kedua pembalap tim kuda jingkrak, Charles Leclerc dan Sebastian Vettel, tampil buruk.
Baca Juga:
Leclerc hanya menempati peringkat ke-10 pada sesi latihan bebas tersebut. Sementara itu, Vettel dua peringkat di bawah rekan satu timnya.
Hamilton dan Bottas tak terbendung pada latihan bebas kedua. Duo Mercedes tersebut mengulangi sukses menjadi dua pembalap tercepat di Red Bull Ring.
Mengincar rekor Michael Schumacher, Hamilton sukses menorehkan catatan 1 menit 4,304 detik. Sementara itu Bottas menguntit di posisi kedua.
Vettel memperbaiki posisinya pada FP2 setelah terpuruk di FP1. Pembalap asal Jerman itu menempati peringkat keempat, di bawah duo Mercedes dan Sergio Perez.
Sayangnya rekan satu tim Vettel, Leclerc, gagal mengikuti jejaknya. Pembalap asal Monaco tersebut hanya naik satu peringkat dari sesi sebelumnya.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025