Hasil Evaluasi Solskjaer, Manchester United Terlalu Menekan Liverpool
BolaSkor.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengungkapkan hasil evaluasinya untuk pertandingan melawan Liverpool. Menurutnya, The Red Devils terlalu sering menyerang.
Manchester United menahan Liverpool 0-0 pada laga lanjutan Premier League 2020-2021. Beberapa pengamat menilai Manchester United bermain terlalu bertahan.
Namun, pandangan tersebut dibantah Solskjaer. Ia justru menekankan jika Manchester United berani menggempur sang juara bertahan. Bahkan, Solskjaer menilai Man United terlalu banyak menekan The Reds sehingga mudah kehilangan bola.
Baca juga:
7 Fakta Menarik Kemenangan Bersejarah Burnley atas Liverpool di Anfield
Paul Pogba Mengaku Bahagia, Man United Ingin Ajukan Kontrak Baru
"Pada akhir pekan lalu (kontra Liverpool), kami selalu menekan ketika membawa bola. Mungkin itu terlalu banyak dan kami terus kehilangan bola. Itulah yang menjadi tantangan kali ini," ulas Solskjaer seperti dilaporkan Manutd.com.
"Kami terlalu sering menyerang. Jika ada yang bilang kami tidak menekan, saya tak dapat mengerti," sambungnya.
Kini, Manchester United kembali dipertemukan melawan Liverpool pada putaran keempat Piala FA. Performa pada pertandingan sebelumnya menjadi acuan Solskjaer dalam menentukan taktik.
"Kami mencoba bermain dengan intensitas menyerang yang tinggi dan itu tidak mudah. Liverpool bisa melepaskan diri dari tekanan yang kami berikan," ujar Solskjaer.
"Kami pergi ke sana dan tidak bermain bertahan. Kami tidak membiarkan ditekan. Mereka punya lima gelandang dan kiper yang sangat bagus."
"Sejujurnya, jika dilihat lagi, saya kira itu adalah pertandingan yang bagus bagi kedua tim. Kami bermain melawan tim hebat seperti Liverpool."
Manchester United diprediksi akan menduetkan Marcus Rashford dan Edinson Cavani di sektor gedor. Sementara itu, Bruno Fernandes diprakirakan akan menjadi motor serangan.
Johan Kristiandi
17.754
Berita Terkait
Jadwal Live Streaming Premier League Manchester City vs Liverpool, Duel Sengit untuk Menempel Arsenal di Puncak Klasemen
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?