Hasil Euro 2024: Portugal Lolos 16 Besar, Belgia Panaskan Persaingan Grup E

Hasil laga-laga Euro 2024 pada Sabtu malam dan Minggu dini hari WIB.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 23 Juni 2024
Hasil Euro 2024: Portugal Lolos 16 Besar, Belgia Panaskan Persaingan Grup E
Belgia 2-0 Rumania (Foto: Situs Resmi UEFA)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pertandingan Euro 2024 Jerman yang berlangsung pada Sabtu (22/06) dan Minggu (23/06) dini hari WIB menutup laga dua grup. Tiga pertandingan telah berlangsung yakni Georgia vs Republik Ceko, Turki melawan Portugal, dan Belgia kontra Rumania.

Diawali dari laga antara Georgia melawan Republik Ceko di Volksparkstadion pada laga dua grup F. Keduanya sama-sama butuh kemenangan usai kalah di laga satu grup, tetapi, pada akhirnya harus puas dengan satu poin melalui hasil imbang 1-1.

Georgia sempat unggul melalui penalti Georges Mikautadze (45+4'). Ceko baru bisa menyamakannya melalui gol Patrik Schick (59') saat memanfaatkan kemelut di kotak penalti Georgia. Laga imbang 1-1 dan Ceko tak bisa memanfaatkan peluang dengan 62 persen penguasaan bola, 27 tendangan (12 tepat sasaran).

Alhasil, kedua tim ada di urutan tiga-empat klasemen dan masih berpeluang lolos 16 besar baik itu sebagai runner-up atau peringkat tiga terbaik.

Baca Juga:

Hasil Euro 2024: Bungkam Turki 3-0, Portugal Menuju 16 Besar

Euro 2024: Yakin Jerman Juara, Claudia Scheunemann Sebut Prancis dan Inggris Jadi Pesaing Utama

Keturunan Nostradamus Meramal Timnas Inggris Juara Euro 2024

Portugal 3-0 Turki (Foto: UEFA)

Masih dari grup F, Portugal memastikan tempat di 16 besar usai menang telak 3-0 atas Turki di Signal Iduna Park. Pasca menang 2-1 atas Ceko, Selecao das Quinas mengatasi Turki yang sebelumnya menang 3-1 atas Georgia.

Tiga gol Portugal dicetak oleh Bernardo Silva (21'), gol bunuh diri Samet Akaydin (28'), dan Bruno Fernandes (55'). Turki tak dapat mencetak gol dari 11 percobaan tendangan (tiga tepat sasaran). Alhasil, Portugal mengoleksi enam poin diikuti Turki dengan tiga poin.

Beralih ke grup E. Persaingan di grup saat ini memanas karena semua tim sama-sama sudah mengoleksi tiga poin. Kepastian itu didapat pasca kemenangan 2-0 Belgia atas Rumania di Cologne Stadium.

Selebrasi gol Kevin De Bruyne (Foto: UEFA)

Belgia, unggul 56 persen penguasaan bola, mencetak dua gol melalui Youri Tielemans (2') dan Kevin De Bruyne (79'). Tim arahan Domenico Tedesco punya 20 percobaan tendangan dan sembilan di antaranya tepat sasaran.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Berikut hasil lengkap laga Euro 2024 yang sudah berlangsung dari Sabtu hingga Minggu dini hari WIB:

Georgia 1-1 Republik Ceko
Portugal 3-0 Turki
Belgia 2-0 Rumania

Euro 2024 Turki Timnas turki Portugal Timnas Portugal Belgia Timnas Belgia Rumania Republik Ceko Timnas republik ceko
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.881

Berita Terkait

Piala Dunia
Gagal Clean Sheet, Kegembiraan Spanyol Lolos ke Piala Dunia Berkurang
Setelah mencatat hasil sempurna tanpa kebobolan dalam lima laga sebelumnya, Spanyol akhirnya gagal mencatatkan clean sheet.
Yusuf Abdillah - Rabu, 19 November 2025
Gagal Clean Sheet, Kegembiraan Spanyol Lolos ke Piala Dunia Berkurang
Ragam
Play-off Piala Dunia 2026: Menilik Potensi Lawan Timnas Italia dari 4 Kandidat
Timnas Italia lagi-lagi harus melalui play-off untuk mencapai Piala Dunia, kali ini untuk Piala Dunia 2026, siapa saja calon lawan mereka?
Arief Hadi - Rabu, 19 November 2025
Play-off Piala Dunia 2026: Menilik Potensi Lawan Timnas Italia dari 4 Kandidat
Italia
Termasuk Italia, Berikut Daftar dan Jadwal Play-off Piala Dunia 2026
39 tim sudah memastikan tempat di Piala Dunia 2026 dan beberapa tim masih bertarung di fase play-off.
Arief Hadi - Rabu, 19 November 2025
Termasuk Italia, Berikut Daftar dan Jadwal Play-off Piala Dunia 2026
Piala Dunia
Lionel Messi dan Timnas Argentina Cuma Beruntung saat Menjuarai Piala Dunia 2022
Mantan pemain timnas Belanda, Wesley Sneijder, menilai timnas Argentina dan Lionel Messi dinaungi keberuntungan ketika juara Piala Dunia 2022.
Arief Hadi - Rabu, 19 November 2025
Lionel Messi dan Timnas Argentina Cuma Beruntung saat Menjuarai Piala Dunia 2022
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Belgia Pesta Gol, Spanyol Imbang
Hasil lanjutan laga-laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang dihelat pada Rabu (19/11) dini hari WIB, melibatkan Spanyol dan Belgia.
Arief Hadi - Rabu, 19 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Belgia Pesta Gol, Spanyol Imbang
Prediksi
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Spanyol hanya perlu menghindari kekalahan telak untuk mengamankan tiket langsung ke Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 18 November 2025
Prediksi dan Statistik Spanyol vs Turki: Tim Tamu Berharap Keajaiban
Piala Dunia
Tanpa Cristiano Ronaldo, Timnas Portugal Lebih Baik?
Tanpa Cristiano Ronaldo, timnas Portugal menang telak 9-1 atas Armenia. Jadi, Portugal lebih baik tanpa Ronaldo?
Arief Hadi - Senin, 17 November 2025
Tanpa Cristiano Ronaldo, Timnas Portugal Lebih Baik?
Piala Dunia
Cetak Hat-trick Lawan Armenia, Bruno Fernandes: Itu Bukan Penampilan Terbaik Saya
Bruno Fernandes mencetak hat-trick saat Portugal menghajar Armenia 9-1, tapi sang bintang malah mengaku belum puas dengan performanya. Simak alasan mengejutkannya!
Johan Kristiandi - Senin, 17 November 2025
Cetak Hat-trick Lawan Armenia, Bruno Fernandes: Itu Bukan Penampilan Terbaik Saya
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Portugal memetik kemenangan besar 9-1 atas Armenia di Estadio do Dragao pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Jadwal
Jadwal Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 Portugal vs Armenia, Tayang Minggu (16/11) pukul 21.00 WIB
Jadwal siaran langsung beserta link live streaming lanjutan laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Portugal vs Armenia di Estadio do Dragao.
Arief Hadi - Minggu, 16 November 2025
Jadwal Live Streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 Portugal vs Armenia, Tayang Minggu (16/11) pukul 21.00 WIB
Bagikan