Hasil dan Klasemen Premier League setelah Boxing Day

Enam laga Premier League di Boxing Day telah berlangsung.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 27 Desember 2021
Hasil dan Klasemen Premier League setelah Boxing Day
Drama sembilan gol pada laga Man City vs Leicester (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kendati Premier League tengah disorot karena 'kekejaman' untuk tetap melanjutkan kompetisi di tengah mewabahnya kembali virus corona, khususnya dengan adanya varian bernama Omicron, laga-laga tetap dilanjutkan.

Tiga laga sudah ditunda karena virus corona yang menerjang skuad. Ketiga laga itu adalah Wolverhampton Wanderers menghadapi Watford, Liverpool kontra Leeds United, dan Burnley melawan Everton.

Namun masih ada enam laga yang sudah berlangsung di Boxing Day atau laga-laga satu hari setelah Natal. Tradisi itu terus berlanjut dan menghasilkan jumlah gol yang menjadi hiburan untuk fans netral pada pekan 19 Premier League.

West Ham United yang menjadi tim kuda hitam musim ini secara mengejutkan kalah 2-3 di London Stadium dari Southampton. Dua gol West Ham datang dari Michail Antonio (49') dan Said Benrahma (64'), sedangkan tiga gol Southampton dicetak oleh Mohamed Elyounoussi (8'), James Ward-Prowse (61' penalti), dan Jan Bednarek (70').

Baca Juga:

Tetap Lanjutkan Jadwal Padat, Premier League Dinilai Gila

Romelu Lukaku Comeback, Chelsea Kembali Menang di Premier League

Hasil Premier League: Man City, Arsenal, dan Tottenham Pesta Gol di Boxing Day

Tottenham 3-0 Palace

Sementara Derby London di Tottenham Hotspur Stadium berakhir 3-0 untuk kemenangan Tottenham Hotspur atas Crystal Palace. Tiga gol Tottenham arahan Antonio Conte dicetak Harry Kane (32'), Lucas Moura (34'), dan Son Heung-min (74'). Palace juga bermain dengan 10 pemain kala Wilfred Zaha menerima kartu merah di menit 37.

Lalu di Carrow Road Norwich City menderita kekalahan telak 0-5 dari Arsenal. The Gunners unggul segalanya dan membuat Norwich tak berkutik dari dua gol Bukayo Saka (6' 67'), Kieran Tierney (44'), Alexandre Lacazette (84' penalti), dan Emile Smith Rowe (90+1').

Pesta gol juga terjadi di Etihad Stadium kala Man City menang 6-3 atas Leicester City. Drama sembilan gol. Enam gol City dicetak Kevin De Bruyne (5'), Riyad Mahrez (14' penalti), Ilkay Gundogan (21'), dua gol Raheem Sterling (25' penalti, 87'), dan Aymeric Laporte (69'). Dan tiga gol Leicester dicetak James Maddison (55'), Ademola Lookman (59'), dan Kelechi Iheanacho (65').

Terakhir adalah Chelsea yang kembali menang setelah imbang dua kali beruntun. The Blues menang 3-1 di markas Aston Villa melalui dua gol penalti Jorginho (34' 90+3') dan gol Romelu Lukaku (56') yang membalas gol bunuh diri Reece James (28').

Tidak ada perubahan drastis di klasemen Premier League selepas Boxing Day di pekan 19. Hanya saja Man City menjauh dengan 47 poin dari 19 laga di urutan satu, terpaut enam poin dari Liverpool yang baru bermain 18 kali.

Berikut hasil laga-laga di Boxing Day:

West Ham 2-3 Southampton
Tottenham 3-0 Palace
Norwich 0-5 Arsenal
Man City 6-3 Leicester
Villa 1-3 Chelsea
Brighton 2-0 Brentford

Klasemen sementara di Premier League setelah Boxing Day:

Breaking News Premier League Boxing day
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan