Hasil dan Klasemen Akhir Grup C Euro 2024: Performa Inggris Tak Membaik, Semua Laga Berakhir Imbang 0-0

Arief HadiArief Hadi - Rabu, 26 Juni 2024
Hasil dan Klasemen Akhir Grup C Euro 2024: Performa Inggris Tak Membaik, Semua Laga Berakhir Imbang 0-0
Inggris 0-0 Slovenia (Foto: Situs Resmi UEFA)

BolaSkor.com - Antiklimaks pertandingan terjadi pada laga terakhir grup C Euro 2024 yang seyogyanya berakhir dengan drama. Alih-alih tercipta gol dan menyajikan drama seperti Kroasia kontra Italia, seluruh laga grup berakhir imbang.

Inggris, yang sudah dipastikan lolos fase gugur pasca Albania kalah 0-1 lawan Spanyol, menghadapi Slovenia di Cologne Stadium, Rabu (26/06) dini hari WIB. The Three Lions mendominasi permainan tapi masih kesulitan mencetak gol.

Anak-anak asuh punya 74 persen penguasaan bola dengan catatan 12 tendangan, empat tepat sasaran, tetapi tidak ada yang berbuah gol. Slovenia cukup puas dengan 26 persen penguasaan bola serta empat percobaan tendangan (satu tepat sasaran).

Baca Juga:

Hasil dan Klasemen Akhir Grup D Euro 2024: Prancis Imbang 1-1 Lawan Polandia, Belanda Kalah 2-3 dari Austria

Euro 2024: Tiga Golnya Dianulir VAR, Romelu Lukaku Trauma Lakukan Selebrasi

5 Gaya Rambut yang Unik dan Menarik Perhatian di Euro 2024

Inggris 0-0 Slovenia (Foto: UEFA)

Singkat kata: performa Inggris tak membaik usai menang 1-0 atas Serbia, imbang 1-1 melawan Denmark. Inggris belum bermain padu dan melebur sebagai tim, meski Southgate merotasi tim dengan memainkan Kobbie Mainoo dan Cole Palmer di babak kedua.

Penampilan monoton Inggris menjadi anomali mengingat status mereka sebagai salah satu tim favorit juara, khususnya setelah mencapai final pada Euro 2020. Positifnya, Inggris memuncaki klasemen grup C dengan lima poin.

Di waktu yang sama, laga Denmark dan Serbia yang dimainkan di Allianz Arena berakhir imbang tanpa gol (0-0). Serbia jadi tim paling merugi di pertandingan tersebut, sebab hasil itu membuat mereka tersingkir dari Euro 2024.

Serbia 0-0 Denmark (Foto: UEFA)

Denmark memiliki 54 persen penguasaan bola dengan cataan 10 tendangan (tiga tepat sasaran), sedangkan Serbia dengan 46 persen penguasaan bola dan lima tendangan, hanya satu yang tepat sasaran.

Memiliki pemain seperti Dusan Vlahovic, Aleksandar Mitrovic, Dusan Tadic, Luka Jovic, Sergej Milinkovic-Savic faktanya tak dapat membantu banyak Serbia untuk lolos ke fase berikutnya. Serbia finish di dasar klasemen dengan dua poin, sedangkan Denmark di urutan dua dengan tiga poin.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Hasil dan klasemen akhir grup C Euro 2024:

Inggris 0-0 Slovenia
Denmark 0-0 Serbia

Euro 2024 Inggris Timnas Inggris Denmark Timnas denmark Slovenia Timnas slovenia Serbia Timnas serbia
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

12.582

Berita Terkait

Piala Eropa
Euro 2024: Danish Dynamite dan Kenangan Pahit Jerman pada 1992
Timnas Jerman seyogyanya mewaspadai Denmark.
Arief Hadi - Sabtu, 29 Juni 2024
Euro 2024: Danish Dynamite dan Kenangan Pahit Jerman pada 1992
Piala Eropa
Euro 2024: Legenda Inggris Punya Pesan untuk Jude Bellingham
Jude Bellingham acapkali emosional.
Arief Hadi - Sabtu, 29 Juni 2024
Euro 2024: Legenda Inggris Punya Pesan untuk Jude Bellingham
Piala Eropa
Jerman Vs Denmark: Christian Eriksen Semringah Tim Dinamit Dianggap Kalah Sebelum Bertanding
Christian Eriksen tidak masalah Denmark bukan unggulan pada duel melawan Jerman di babak 16 besar Euro 2024.
Johan Kristiandi - Sabtu, 29 Juni 2024
Jerman Vs Denmark: Christian Eriksen Semringah Tim Dinamit Dianggap Kalah Sebelum Bertanding
Piala Eropa
Dicap Sudah Habis, Jude Bellingham Lebih Baik Dicadangkan pada Duel Inggris Vs Slovakia
Daripada Jude Bellingham, Gareth Southgate lebih baik menurunkan Phil Foden pada duel Inggris Vs Slovakia.
Johan Kristiandi - Sabtu, 29 Juni 2024
Dicap Sudah Habis, Jude Bellingham Lebih Baik Dicadangkan pada Duel Inggris Vs Slovakia
Prediksi
Prediksi dan Statistik Jerman VS Denmark: Menanti Ledakan Tim Dinamit
Namun, Jerman sepertinya akan tetap keluar sebagai pemenang.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 29 Juni 2024
Prediksi dan Statistik Jerman VS Denmark: Menanti Ledakan Tim Dinamit
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini: Swiss Vs Italia dan Jerman Vs Denmark
Jadwal siaran langsung babak 16 besar Euro 2024 malam ini di RCTI dan Vision+ menghadirkan Swiss Vs Italia dan Jerman Vs Denmark.
Johan Kristiandi - Sabtu, 29 Juni 2024
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini: Swiss Vs Italia dan Jerman Vs Denmark
Piala Eropa
Swiss Vs Italia: Dimarco Dipastikan Absen, Bastoni Masih Tanda Tanya
Dimarco dan Bastoni berpeluang absen pada pertandingan Swiss Vs Italia di Euro 2024.
Johan Kristiandi - Sabtu, 29 Juni 2024
Swiss Vs Italia: Dimarco Dipastikan Absen, Bastoni Masih Tanda Tanya
Prediksi
Prediksi dan Statistik Swiss Vs Italia: Pembuktian Gli Azzurri
Berikut ini adalah prediksi, head to head, jadwal siaran langsung, dan analisis Swiss Vs Italia di Euro 2024.
Johan Kristiandi - Sabtu, 29 Juni 2024
Prediksi dan Statistik Swiss Vs Italia: Pembuktian Gli Azzurri
Piala Eropa
Euro 2024: Lawan Jerman, Denmark Ingin Ulangi Kejutan 1992
Denmark berharap bisa mengulangi apa yang terjadi pada final Euro 1992.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 Juni 2024
Euro 2024: Lawan Jerman, Denmark Ingin Ulangi Kejutan 1992
Piala Eropa
Euro 2024: Barisan Penyerang Prancis Akan Temukan Ketajaman di Fase Gugur
William Saliba yakin barisan penyerang Les Bleus akan menemukan ketajaman di babak fase gugur Euro 2024.
Yusuf Abdillah - Jumat, 28 Juni 2024
Euro 2024: Barisan Penyerang Prancis Akan Temukan Ketajaman di Fase Gugur
Bagikan